Strategi Guru Dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur’an Anak Usia Dini di Paud IT Jabal Nur Gampong Meunasah Papeun

Vera Rizki, 170201122 (2021) Strategi Guru Dalam Meningkatkan Hafalan Al-Qur’an Anak Usia Dini di Paud IT Jabal Nur Gampong Meunasah Papeun. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Strategi Guru Dalam Meningkatkan Hafalan Al- Qur’an Anak Usia Dini di Paud IT Jabal Nur Gampong Meunasah Papeun] Text (Strategi Guru Dalam Meningkatkan Hafalan Al- Qur’an Anak Usia Dini di Paud IT Jabal Nur Gampong Meunasah Papeun)
Vera Rizki Upload.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Ketika hendak mengajar terutama dalam mengajar al-Qur’an guru harus memiliki strategi atau metode agar memudahkan anak dalam menghafal al- Qur’an. Dalam hal ini terdapat satu metode yang digunakan guru dalam meningkatkan hafalan al-Qur’an anak usia dini di PAUD IT Jabal Nur yaitu metode tabarak, jenis penelitian skripsi ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sampel penelitiannya adalah kepala satuan PAUD IT Jabal Nur dan 4 orang guru yang mengajar di PAUD IT Jabal Nur. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu: teknik observasi, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi. Hasil penelitian skripsi menunjukkan bahwa: 1). Sesuai data yang diperoleh peneliti, sebelum melaksanakan proses pelaksanaan muraja’ah di Paud IT Jabal Nur anak-anak sarapan pagi terlebih dahulu setelah mereka selesai makan dilanjutkan dengan membaca doa dan juga membaca doa belajar lalu mereka mulai muraja’ah pada jam
09.00 sampai jam 10.00 pagi. Guru menerapkan metode jama’ dan metode tabarak yaitu pertama mengulang surah yang sudah dihafal bersama-sama yang dipimpin oleh guru itu sendiri lalu melanjutkan surah yang ingin dihafal dengan mengulang-ulang perayat hingga anak-anak dapat menghafalnya, guru menetapkan 3 ayat dalam sehari. 2). Faktor penghambat dan faktor pendukung yang ditemukan guru, yaitu dalam faktor hambatan menghafal masih ditemukan bahwa ada anak yang kurang memanfaatkan waktu muraja’ah, banyak anak yang bermain-main saat jam hafalan berlangsung sehingga kebanyak dari mereka yang belum mengingat ayat yang sedang dihafalnya, sedangkan faktor pendukung dalam meningkatkan hafalan al-Qur’an adalah guru selalu memotivasi dan mengingatkan bahwasanya menghafal itu sangat penting karena dapat membawa orang tua kita kedalam surga, sehingga anak-anak semangat dalam menghafal al- Qur’an.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X1 Al-Qur'an dan ilmu yang berkaitan > 2X1.1 Ilmu-ilmu Al-Qur'an
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Vera Rizki Vera
Date Deposited: 23 Aug 2023 02:58
Last Modified: 23 Aug 2023 02:58
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/31177

Actions (login required)

View Item
View Item