Pemanfaatan Tanaman Purun Tikus (Eleocharis dulcis) untuk Penetralan Air Asam Tambang

Ryon J Anggara, 160702091 (2023) Pemanfaatan Tanaman Purun Tikus (Eleocharis dulcis) untuk Penetralan Air Asam Tambang. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Pemanfaatan Tanaman Purun Tikus (Eleocharis dulcis) untuk Penetralan Air Asam Tambang] Text (Pemanfaatan Tanaman Purun Tikus (Eleocharis dulcis) untuk Penetralan Air Asam Tambang)
Ryon J Anggara, 160702091, FST, TL, 082362228933.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Indonesia diketahui mempunyai sumber daya bijih besi yang cukup besar termasuk di Provinsi Aceh. Kekayaan alam Indonesia meliputi pertambangan minerba (mineral dan batubara). Setiap pertambangan secara langsung akan menghasilkan air asam tambang. Air asam tambang adalah air dengan nilai pH rendah dan cenderung meningkatkan pelarut logam karena reaksi mineral sulfida, oksigen dan air. Dampak potensial yang dihasilkan dari air asam tambang adalah terjadinya pencemaran lingkungan. Penelitian ini berlangsung selama 1 bulan dimulai dari pertengahan Juni 2022 sampai Pertengahan Juli 2022. Pengolahan air asam tambang pada penelitian ini dilakukan secara pasif pada skala laboratorium dengan pemodelan sistem lahan basah buatan menggunakan kolam percobaan berukuran 60 × 30 × 30 cm sebanyak tiga kolam percobaan. Adapaun tujuan dari penelitian ini addalah mengetahui pengaruh jumlah variasi tanaman purun tikus trhadap parameter pH, Fe dan Mn. Hasil dari penelitian ini menunjukkan semakin banyak jumlah tanaman purun tikus (E. dulcis) di reaktor, maka parameter pH juga meningkat, Pada masing-masing reaktor terjadi peningkatan pH air asam tambang, yaitu pH awal masing-masing reaktor sebesar 2,6 meningkat menjadi 4,6 untuk reaktor A, pH pada reaktor B menjadi 5,8 dan pH pada reaktor C menjadi 6,5. Peningkatan pH air asam tambang pada masing-masing reaktor disebabkan karena purun tikus memiliki kandungan logam alkali dan alkali tanah seperti K, Ca, dan Mg yang jika bereaksi dengan air akan membentuk senyawa yang bersifat basa. Penelitian ini menunjukkan bahwasanya tanaman purun tikus memiliki kemampuan dalam penetralan pH dan penurunan kadar logam Fe dan Mn air asam tambang

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Air asam tambang, purun tikus, mineral, batu bara, pencemaran lingkungan
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Tehnik Lingkungan
Depositing User: Ryon J Anggara
Date Deposited: 04 Sep 2023 03:37
Last Modified: 04 Sep 2023 03:37
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/31808

Actions (login required)

View Item
View Item