Misbahul Jannah, 2004038203 (2023) Pengembangan Modul Pemetaan Bakat untuk Meningkatkan Kreativitas Anak Usia Sekolah Dasar di Provinsi Aceh. In: Pengembangan Modul Pemetaan Bakat untuk Meningkatkan Kreativitas Anak Usia Sekolah Dasar di Provinsi Aceh. Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
LP_P3T_2020-Misbahul Jannah.pdf
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendesain modul pemetaan bakat dalam meningkatkan kreativitas anak usia Sekolah Dasar, (2) menilai kelayakan modul pemetaan bakat dalam meningkatkan kreativitas anak usia Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan Design Development Research (DDR) dengan menggunakan model desain instruksional Alessi dan Trolip. Sampel penelitian ini adalah tiga orang pakar, sembilan orang dosen senior dan 15 guru MI. Adapun instrumen penelitian ini adalah angket yang dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil Penelitian menunjukkan (1) Desain modul Pemetaan Bakat adalah mengikut tinga langkah dari model desain instruksional Alessi dan trolip (1) Tahap perencanaan (Planning), (2) Tahap perancangan (Design), dan (3) Tahap pengembangan (Development). (2) Hasil penilaian alpha (pakar dan dosen) dan beta (guru MI) menunjukkan bahwa mean penilaian modul pemetaan bakat berada pada tahap tinggi (melebihi 4.0) Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa modul pemetaan bakat layak digunakan di SD/MI. Untuk penelitian selanjutnya hendaknya (1) dapat membuat modul pemetaan bakat untuk jenjang sekolah menengah. (2) dapat mengembangkan beberapa variabel lain yang lebih luas sehingga keterampilan yang lain dapat dikembangkan untuk mencapai objektif pembelajaran. (3) dapat dikembangkan dengan menggunakan teknologi pembelajaran berupa e-learning maupun e-book dalam bentuk CD.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 304 Faktor yang mempengaruhi tingkah laku sosial |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | Puslitpen Ar-Raniry |
Date Deposited: | 07 Nov 2023 08:39 |
Last Modified: | 07 Nov 2023 08:39 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/31810 |