Pemetaan Kerentanan Bencana Gempa Bumi pada Kawasan Sesar Sumatra Segmen Seulimeum dan Segmen Aceh

Yusran, 202067104 (2023) Pemetaan Kerentanan Bencana Gempa Bumi pada Kawasan Sesar Sumatra Segmen Seulimeum dan Segmen Aceh. In: Pemetaan Kerentanan Bencana Gempa Bumi pada Kawasan Sesar Sumatra Segmen Seulimeum dan Segmen Aceh. Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Pemetaan Kerentanan Bencana Gempa Bumi pada Kawasan Sesar Sumatra Segmen Seulimeum dan Segmen Aceh] Text (Pemetaan Kerentanan Bencana Gempa Bumi pada Kawasan Sesar Sumatra Segmen Seulimeum dan Segmen Aceh)
PKAPT_2019-Yusran.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB)

Abstract

Penyusunan program mitigasi bencana gempa dibutuhkan kajian tentang kondisi geolodi, aktifitas dan kerentanan seismic suatu kawasan tertentu. Penelitian ini dilakukan pada Kawasan GSF segmen Seulimeum dan segmen Aceh yang berdasarkan beberapa penelitian terdahulu yaitu oleh Sieh dan Natawidjaja (2000) dan Hurukawa et al. (2014). menemukan adanya sejarah dan potensi gempa dengan pergerakan segmen ini relatif tinggi pada kedua segmen tersebut. Survey dilakukan dengan metode Horizontal to Vertical Spectral Ratio (HVSR) dan metode geomagnetik pada kawasan Lamteuba sebanyak 21 titik, Darul Imarah 14 titik dan Peukan Bada 5 (lima) titik. Berdasarkan analisis data diperoleh bahwa di kawasan Lamteuba terdapat lima lokasi sangat rentan yaitu kawasan yang lapisan tanahnya terdiri atas batean sedimen dan dua titik dengan tingkat kerentanan sedang. Sementara untuk kawasan Darul Imarah dan Peukan Bada terdapat tiga titik kalasan sangat rentan dan 9 titik yang ada pada kategori sedang. Selanjutnya berdasarkan hasil pemetaan berdasarkan parameter dari metode HVSR dan Geomagnetik dapat disimpulkan bahwa secara umum kendisi geologi pada kawasan sekitar segmen Seulimeum dan Segmen Aceh terdapat lapisan sedimen dan lapisan tanah alluvial yang adalah rentan terhadap gempa darat yang berkekuatan magnitude >6. Oleh karena itu untuk memperoleh data yang akan menggambarkan kondisi geologi dalam 3D sangat diremendasikan untuk penelitian pada wilayah lebih luas dan memotong kedua patahan (segmen Seulimeum dan Segmen Aceh), dengan menambah metode SPAC untuk memperoleh kecepatan gelombang-S (Vs30).

Item Type: Book Section
Subjects: 000 Computer Science, Information and System > 003 Systems
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 520 Astronomy (Astronomi)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 550 Earth Sciences & Geology (Ilmu Bumi)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 550 Earth Sciences & Geology (Ilmu Bumi) > 551.1 Struktur dan Sifat Bumu
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Tehnologi Informasi
Depositing User: Puslitpen Ar-Raniry
Date Deposited: 07 Nov 2023 09:10
Last Modified: 07 Nov 2023 09:10
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/31967

Actions (login required)

View Item
View Item