Identifikasi Miskonsepsi Siswa Dalam Pembelajaran Fisika Pada Materi Kinematika Gerak Lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh

Muhammad Nasir, 1312019001 (2023) Identifikasi Miskonsepsi Siswa Dalam Pembelajaran Fisika Pada Materi Kinematika Gerak Lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh. Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Identifikasi Miskonsepsi Siswa Dalam Pembelajaran Fisika Pada Materi Kinematika Gerak Lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh] Text (Identifikasi Miskonsepsi Siswa Dalam Pembelajaran Fisika Pada Materi Kinematika Gerak Lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh)
LP_PPK_2019-Muhammad Nasir.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Miskonsepsi adalah konsep yang tidak sesuai dengan konsep yang diakui oleh para ahli. Tujuan penelitian ini adalah (1) mengetahui ada tidaknya miskonsepsi dalam materi kinematika gerak lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh; dan (2) mengetahui subpokok bahasan apa saja terjadi miskonsepsi dalam materi kinematika gerak lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subyek siswa/i kelas X MIA SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh berjumlah 48 orang. Instrumen yang digunakan berupa tes tertulis yang mencantumkan indeks Certainty of Response Index (CRI) dan alasan responden. Tingkatan pemahaman siswa dikelompokkan menjadi empat kategori yaitu paham konsep (PK), paham konsep tetapi kurang yakin (PKKY), miskonsepsi (M), dan tidak tahu konsep (TTK). Hasil analisis data menunjukkan bahwa persentase jumlah siswa yang mengalami PK adalah 21,35%, PKKY sebesar 2,19%, M sebanyak 34,17%, dan TTK sebanyak 42,29%. Adapun persentase miskonsepsi pada masing-masing subpokok bahasan yaitu gerak lurus beraturan (40,63%), gerak vertikal (38,02%), kecepatan dan kelajuan (34,03%), posisi, jarak dan perpindahan (33,33%), percepatan dan perlambatan (28,12%), serta gerak lurus berubah beraturan (27,60%). Hasil ini menunjukkan bahwa siswa kelas X MIA mengalami miskonsepsi yang tinggi pada semua subpokok bahasan. Identifikasi miskonsepsi juga dilakukan untuk setiap butir soal dan diperoleh lima butir soal dengan persentase miskonsepsi tertinggi yaitu butir soal nomor 17 (77,08%), soal nomor 2 (64,58%), soal nomor 8 (58,33%), soal nomor 9 (52,08%), serta soal nomor 13 (47,92%). Dari hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa (1) siswa SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh masih mengalami miskonsepsi pada materi kinematika gerak lurus yaitu sebesar 34,17%; dan (2) miskonsepsi terjadi pada seluruh subpokok bahasan materi kinematika gerak lurus di SMA Negeri 4 Wira Bangsa Meulaboh.

Item Type: Book
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 372 Pendidikan dasar > 372.8 Pelajaran Lainnya
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 373 Pendidikan menengah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Puslitpen Ar-Raniry
Date Deposited: 07 Nov 2023 09:12
Last Modified: 07 Nov 2023 09:12
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32059

Actions (login required)

View Item
View Item