Peningkatan Perceraian di Indonesia (Studi Kasus di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan)

Mursyid, 2017027702 (2023) Peningkatan Perceraian di Indonesia (Studi Kasus di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan). In: Peningkatan Perceraian di Indonesia (Studi Kasus di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan). Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Peningkatan Perceraian di Indonesia (Studi Kasus di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan)] Text (Peningkatan Perceraian di Indonesia (Studi Kasus di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan))
PTKSN_2019-Mursyid.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini membahas membahas tentang peningkatan perceraian di Indonesia (studi kasus di provinsi Aceh dan provinsi Sulawesi Selatan). Rumusan masalah yang dikaji adalah: 1) apa yang melatarbelakangi peningkatan perceraian di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan? 2) bagaimana dampak yang ditimbulkan atas terjadinya peningkatan perceraian di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan? 3) bagaimana respon pemerintah terhadap peningkatan perceraian di Provinsi Aceh dan Provinsi Sulawesi Selatan? Penelitian ini bersifat kualitatif dengan teknik pengumpulan data, studi literatur, Angket dan wawancara, sedangkan lokasi penelitian adalah di provinsi Aceh dan provinsi Sulawesi Selatan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa 1) Secara umum, dapat dikemukakan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan perceraian di Indonesia, khususnya Provinsi Sulawesi Selatan dan Provinsi Aceh adalah; faktor ekonomi, faktor pendidikan, kurangnya pemahaman agama, faktor media sosial, faktor pernikahan dini, faktor rendahnya rendahnya pemahaman hak dan kewajiban suami/istri. 2) Tingginya perceraian di Indonesia, memiliki dampak buruk yang ditimbulkan. Berdasarkan hasil penelitian, terjadinya perceraian berdampak buruk kepada anak, keluarga, negara dan bangsa. 3) Tingginya perceraian di Indonesia telah direspon oleh pemerintah dengan beberapa upaya, di antaranya: melaksanakan bimbingan pra nikah, membuat materi khutbah nikah berisi penguatan keluarga dan pencegahan perceraian, membuat lomba keluarga sakinah yang diadakan Kemenag, Membuat modul bimbingan perkawinan untuk calon pengantin yang diadakan Kemenag.

Item Type: Book Section
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 304 Faktor yang mempengaruhi tingkah laku sosial > 304.6 Kependudukan
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 360 Social Problems and Services (Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial) > 361 Masalah dan pelayanan kesejahteraan sosial pada umumnya > 361.1 Masalah sosial
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Keluarga
Depositing User: Puslitpen Ar-Raniry
Date Deposited: 07 Nov 2023 09:15
Last Modified: 07 Nov 2023 09:15
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32214

Actions (login required)

View Item
View Item