Internalisasi Nilai Moderasi Beragama pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri

Hayati, 2002196804 (2023) Internalisasi Nilai Moderasi Beragama pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri. In: Internalisasi Nilai Moderasi Beragama pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri. Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Internalisasi Nilai Moderasi Beragama pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri] Text (Internalisasi Nilai Moderasi Beragama pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri)
32- 8x- OKE LAPORAN AKHIR HAYATI LENGKAP - Hayati Hayati.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Indonesia sebagai sebuah negara yang memuat banyak sekali keberagaman yang terdiri dari keberagaman suku, bangsa, bahasa, adat istiadat dan agama, dewasa ini seringkali diterpa isu tentang radikalisme. Dari berbagai macam keberagaman yang dimiliki negara Indonesia, keberagaman agama menjadi yang terkuat dalam membentuk radikalisme di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi mengenai pola dan model internalisasi nilai moderasi beragama pada PTKIN Indonesia, mengetahui aktualisasi moderasi beragama pada PTKIN Indonesia, serta mengetahui dan mendapatkan deskripsi kurikulum dalam pelaksanaan internalisasi nilai moderasi beragama pada PTKIN Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan model paradigma Naturalistik, sosial fenomenologis dan humanisme. Subjek dalam penelitian ini adalah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta.. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah triangulasi, sedangkan data dianalisis secara berulang-ulang (cyclical) dengan tiga cara, yaitu reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan atau verifikasi data. Hasil penelitian didapatkan bahwa pola dan model internalisasi nilai moderasi beragama pada PTKIN Indonesia dilakukan dengan cara menggunakan pertama; pendekatan persuasi (persuasion); Kedua, deideologisasi terhadap dosen-dosen yang terpapar ideologi ekstrem; Ketiga, kebijakan integratif moderasi beragama; dan Keempat, kebijakan preventif terhadap masuknya paham ekstrem. Adapun pembelajaran berbasis moderasi di UIN Sunan Kalijaga dikembangkan dengan mengacu pada prinsip Islam wasathiyyah, yaitu: tawassuth, tawazzun, dan ta’adul. Sedangkan upaya mewujudkan peran PTKIN dalam internalisasi moderasi beragama, UIN Sunan Kalijaga menyusun kurikulum moderasi beragama. Secara konseptual kurikulum menjadi jawaban dari kebutuhan dan tantangan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat..

Item Type: Book Section
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Puslitpen Ar-Raniry
Date Deposited: 07 Nov 2023 08:20
Last Modified: 07 Nov 2023 08:20
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32257

Actions (login required)

View Item
View Item