Peran Guru dalam Pembinaan Akhlak Masyarakat di Desa Jambo Papeun Kabupaten Aceh Selatan

Ainun Marziah, 170201005 (2023) Peran Guru dalam Pembinaan Akhlak Masyarakat di Desa Jambo Papeun Kabupaten Aceh Selatan. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Peran Guru, Pembinaan Akhlak.] Text (Peran Guru, Pembinaan Akhlak.)
Ainun Marziah, 170201005, FTK, PAI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Peran guru menjadi penting dan tanggung jawabnya berat, terutama tangung jawab moral atau akhlak baik dalam lingkungan sekolah maupun lingkungan masyarakat karena posisi guru adalah untuk digurui dan ditiru. karena guru adalah sosok yang ditempatkan dalam posisi yang dianggap terhomat. Salah satu permasalahan yang harus menjadi pusat perhatian adalah semakin menurunnya nilai akhlak dan perilaku yang menyimpang dari ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari. Penanaman dan pembinaan akhlak merupakan salah satu cara untuk mengatasinya.Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mengetahui peran guru dalam pembinaan akhlak masyarakatdi desa Jambo Papeun Aceh Selatan (2) Mengetahui kendala yang dihadapi guru dalam pembinaan akhlak masyarakat di desa Jambo Papeun, Kabupaten Aceh Selatan (3) Mengetahui solusi dari kendala yang dihaapi guru dalam pembinaan akhlak masyarakat di desa Jambo Papeun, Kaupaten Aceh selatan. Kemudian untuk mencapai tujuan tersebut, penulis menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan melalui pengumpulan data-data yang berupa wawancara, dokumentasi dan observasi. Hasil penelitian: (1) guru di sana berperan tetapi tidak terlalu aktif dalam membina akhlak masyarakat, dikarenakan profesinya sebagai guru kadang-kadang tidak dapat terkejar dengan serius memberikan binaaan akhlak tersebut kepada masyarakat. Namun dengan bekerjasama dengan perangkat desa dan ustadz dan ustazah di sana guru kadang-kadang hanya dapat memberi arahan saja.(2) kendala yang dihadapi guru di desaJambo Papeun dalam membina akhlak masyarakat yaitu kurangnya pemahaman ilmu Agama, pengaruh teknologi dan faktor lingkungan, sehingga pelaksanaan pembinaan akhlak kepada masyarakat sering tersendat-sendat, apalagi ada diantara masyarakat yang tida mau mengikutinya dikarena sibuk dengan kesibukannya dan guru sendiripun juga di sibukkan dengan pekerjaannya sebagai guru yang harus berperan aktif untuk sekolah. (3) solusi yang dilakukan oleh guru adalah bekerjasam dengan ustad di desa Jambo Papeun dengan mengadakan pengajian rutin baik di mesjid ataupun di rumah-rumah masyarakat serta guru mencontohkan dirinya sendiri kepada masyarakat.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ainun Marziah Ainun
Date Deposited: 19 Sep 2023 03:12
Last Modified: 19 Sep 2023 03:12
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32664

Actions (login required)

View Item
View Item