Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam Membina Kemandirian Belajar Peserta Didik Di SMP Negeri 1 Jaya

Asma Hanum, 180213070 (2023) Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam Membina Kemandirian Belajar Peserta Didik Di SMP Negeri 1 Jaya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam Membina Kemandirian Belajar Peserta Didik Di SMP Negeri 1 Jaya] Text (Peran Guru Bimbingan Konseling Dalam Membina Kemandirian Belajar Peserta Didik Di SMP Negeri 1 Jaya)
Asma Hanum, 180213070, FTK, BK, 082165349053.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Tidak optimalnya kemandirian belajar peserta didik SMP Negeri 1 Jaya maka perlu danya peran dari guru bimbingan dan konseling dalam membina kemandirian belajar peserta didik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi kondisi kemandirian belajar peserta didik di SMP Negeri 1 Jaya, peran guru bimbingan dan konseling dalam membina kemandirian belajar serta hambatan yang dialami oleh guru. Jenis penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Data sumber dalam penelitian ini adalah guru bimbingan konseling SMP Negeri 1 Jaya. Pengumpulan data dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data melalui tahpan reduksi data, kemudian akan ditampilkan (display data), diolah dan diinterpretasikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keadaan siswa tentang kemandirian belajar peserta didik SMP Negeri 1 Jaya menunjukkan masih kurang mandiri dalam belajar. Peran guru bimbingan dan konseling dalam memandirikan belajar siswa guru BK membantu kontrol/pengawasan belajar siswa dalam proses yang dilakukan guru BK. Guru BK mencoba meningkatkan ketelitian belajar sehingga siswa tidak kesulitan dalam menangani hal-hal yang kecil, guru BK memberikan materi layanan bimbingan dan konseling yang sesuai dengan setiap permasalahan yang dihadapi siswa. Adapun hambatan yang dialami oleh guru BK adalah kurangnya peran dan motivasi dari wali murid dan wali kelas terhadap peserta didik dalam membina kemandirian belajar.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Konseling
Depositing User: Asma Hanum
Date Deposited: 22 Sep 2023 02:20
Last Modified: 22 Sep 2023 02:20
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32729

Actions (login required)

View Item
View Item