Transformasi Organisasi Pemuda Pancasila (Pemuda Pancasila Sumatera Utara Pada Tahun 1961-2020)

Razmi Sartika Jamil, 170801014 (2023) Transformasi Organisasi Pemuda Pancasila (Pemuda Pancasila Sumatera Utara Pada Tahun 1961-2020). Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Transformasi Organisasi Pemuda Pancasila (Pemuda Pancasila Sumatera Utara  Pada Tahun 1961-2020)] Text (Transformasi Organisasi Pemuda Pancasila (Pemuda Pancasila Sumatera Utara Pada Tahun 1961-2020))
Untitled.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Organisasi Masyarakat adalah Organisasi yang didirikan oleh individu lebih dari 2 orang secara sukarela berdasarkan kesamaan aspirasi, kehendak, kebutuhan, kepentingan untuk mencapai tujuan yang kelompok atau individu di dalam kelompok tersebut. Pada tahun 1959 Partai Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia (IPKI) mencetuskan terbentuknya Pemuda Patriot atau Pemuda Pancasila. Pemuda Pancasila menjadi Organisasi Masyarakat terbesar di Indonesia, mulai memberikan aspirasi politik secara independen, berpihak, independen. Pertanyaan penelitian dalam skripsi adalah Bagaimana Pemuda Pancasila bertransformasi atau mengalami perubahan signifikan sampai menjadi Organisasi Masyarakat di Sumatera Utara. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif jenis penelitian historis dan menggunakan pengumpulan data melalui wawancara lapangan serta data pustaka selanjutnya analisisis data pada kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ditemukan bahwa fungsi Pemuda Patriot dibentuk untuk mempertahankan Ideology Bangsa Indonesia dari paham Politik sebagai sayap IPKI. Namun, melakukan transformasi ke Organisasi Kepemudaan selanjutnya Organisasi Masyarakat hingga sekarang dan transformasi internal Pemuda Pancasila Keterlibatan politik Pemuda Pancasila di mulai pada masa Orde Baru yang berpihak kepada GOLKAR, perubahan sikap politik saat jelang Reformasi dan akhirnya mengambil sikap independen secara politik dengan tidak berpihak kepada partai politik mana pun. Dari paparan di atas Pemuda Pancasila memiliki tujuan yang jelas sebagai sayap IPKI saat itu, berubah melihat kondisi sosial masyarakat saat serta tawaran GOLKAR yang meminta PP bergabung menjadi Organisasi pendukung dan setelah Reformasi menjadi independen secara politik dengan membebaskan kader memilih partai apa saja dalam menyampaikan aspirasi politiknya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 305 Kelompok sosial
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Politik
Depositing User: Razmi Sartika Razmi
Date Deposited: 21 Sep 2023 03:15
Last Modified: 21 Sep 2023 03:15
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32743

Actions (login required)

View Item
View Item