Kombinasi Proses Aerasi, Adsorpsi Dan Filtrasi Pada Pengolahan Limbah Cair Ikan Di Pasar Lampulo Kota Banda Aceh.

Dasnur Hidayat, 160702079 (2023) Kombinasi Proses Aerasi, Adsorpsi Dan Filtrasi Pada Pengolahan Limbah Cair Ikan Di Pasar Lampulo Kota Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Limbah Cair Ikan, Proses Aerasi, Adsorpsi, Filtrasi.] Text (Limbah Cair Ikan, Proses Aerasi, Adsorpsi, Filtrasi.)
Dasnur Hidayat, 160702079, FST, TL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (11MB)

Abstract

Limbah cair ikan mengandung bahan organik yang tinggi. Sistem kombinasi pengolahan yang dilakukan yaitu proses aerasi, adsorpsi dan filtrasi melalui pemanfaatan media yaitu batu apung yang digunakan pada proses pengolahan limbah cair ikan tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas penurunan kadar parameter pencemaran yaitu BOD, COD, TSS, Kekeruhan, DO, Suhu dan pH pada pengolahan limbah cair ikan menggunakan sistem kombinasi pengolahan aerasi, adsorpsi dan filtrasi. Berdasarkan hasil uji awal, limbah cair ikan memiliki nilai parameter BOD, COD, TSS, TDS, kekeruhan, DO, suhu dan pH secara berturut-turut adalah 1720,26 mg/L, 918 mg/L, 161 mg/L, 137,3 NTU, 13,2 mg/L, 29,8oC dan 7,12. Pengolahan dengan sistem kombinasi ini, pada penelitian diamati setiap 24 jam selama 3 hari untuk melihat pengaruh waktu kontak terhadap penurunan kadar pencemar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengolahan dengan kombinasi proses aerasi, adsorpsi dan filtrasi menghasilkan penurunan pencemar dengan nilai paling baik pada hasil pengamatan hari ke 3 (waktu kontak 3x24 jam). Nilai BOD (526 mg/l, 385 mg/l dan 274 mg/l), COD (359 mg/l, 231 mg/l dan 209 mg/l), TSS (2,64 mg/l, 0,86 mg/l dan 0,42 mg/l), TDS (0,18 mg/l, 0,13 mg/l dan 0,10 mg/l), Kekeruhan (3,05 NTU, 1,09 NTU dan 0,77 NTU), DO (13,7 mg/l, 13,3 mg/l dan 12,8 mg/l) setelah pengolahan. Efektivitas pengolahan dengan sistem kombinasi ini yaitu memanfaatkan media batu apung dalam mengolah limbah cair ikan untuk kadar TSS, TDS, DO, kekeruhan, suhu dan pH sudah sesuai yang diharapkan karena memenuhi baku mutu pada Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2021 Tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
600 Technology (Applied Sciences) > 620 Engineering and Allied Operations (Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Tehnik Lingkungan
Depositing User: Dasnur Hidayat Dasnur
Date Deposited: 22 Sep 2023 02:58
Last Modified: 22 Sep 2023 02:58
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/32765

Actions (login required)

View Item
View Item