Dampak Covid 19 Terhadap Ketenangan Jiwa Bagi Para Tenaga Medis (Studi Deskriptif Di Rumah Sakit Umum Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya)

Ifda Meliya Arika, 180402014 (2023) Dampak Covid 19 Terhadap Ketenangan Jiwa Bagi Para Tenaga Medis (Studi Deskriptif Di Rumah Sakit Umum Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya). Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Dampak Covid 19] Text (Dampak Covid 19)
Ifda Meliya Arika, 180402014, FDK, BKI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah dalam melakukan pekerjaan seharusnya para tenaga medis merasa nyaman dan aman dalam menangani pasien yang tertular covid-19 apalagi mereka yang sudah diberikan pakaian lengkap seperti baju APD lengkap, melakukan 3M yakni, menggunakan masker medis, mencuci tangan, dan juga menjaga jarak. Bahkan para tenaga medis juga telah di lakukan suntik vaksin dari beberapa jenis. Namun pada kenyataannya hal ini sangat menganggu kesehatan jiwa mereka. Penelitian ini ingin menjawab permasalahan yakni untuk mengetahui strategi para tenaga medis dalam menghadapi dampak covid-19 terhadap ketenangan jiwa di Rumah Sakit Umum Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya dan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi ketenangan jiwa para tenaga medis di Rumah Sakit Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah subjek enam orang yang merupakan tenaga medis yang bekerja di Rumah Sakit Umum Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara dan dokumentasi pada Rumah Umum Sakit Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi para tenaga medis dalam menghadapi dampak covid-19 terhadap ketenangan jiwa di Rumah Sakit Umum Teuku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya yakni berikhtiar dengan cara mengikuti semua peraturan yang telah di tetapkan pemerintah, menggunakan alat dengan baik dalam melayani pasien, seperti menggunakan APD dan ikhtiar terakhir dengan mematuhi protokol kesehatan seperti menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan. Selain itu, strategi lain yakni yang di gunakan para tenaga medis yakni tawakkal kepada Allah swt dengan berdoa dan berserah diri kepada Allah swt. Sedangkan faktor yang mempengaruhi ketenangan jiwa para tenaga medis di Rumah Sakit Umum Teungku Peukan Kabupaten Aceh Barat Daya yakni kecemasan dengan kesehatan diri, dikucilkan dari lingkungan kehidupan, serta stres akibat beban kerja yang penuh resiko tinggi dan pasien yang tidak pernah berkurang bahkan semakin bertambah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Ifda Meliya Arika Meli
Date Deposited: 29 Sep 2023 03:36
Last Modified: 29 Sep 2023 03:36
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33020

Actions (login required)

View Item
View Item