Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI Di MAS Al-Manar Aceh Besar

Safni Wesiara, 180207126 (2023) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI Di MAS Al-Manar Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI Di MAS Al-Manar Aceh Besar] Text (Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI Di MAS Al-Manar Aceh Besar)
Safni Wesiara, 180207126, FTK, PBL.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Proses belajar mengajar dirasakan oleh siswa membosankan dan tidak menarik, bahkan dari hasil pengamatan, siswa terlihat kurang berminat dalam mengikuti pembelajaran Biologi. Hal ini terlihat dari masih terdapat 20% siswa yang tidak lulus KKM yang telah ditentukan yaitu 75 untuk pembelajaran biologi.Penelitian tentang penerapan model pembelajaran kooperatif Tipe Jigsaw Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI Di MAS Al-Manar Aceh Besar bertujuan untuk mengetahui penerapan pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw pada materi sistem pernapasan manusia dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI di MAS Al-Manar Aceh Besar dan untuk mengetahui penerapan pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw pada materi sistem pernapasan manusia dalam meningkatkan minat belajar siswa kelas XI di MAS Al-Manar Aceh Besar. Metode penelitian yang digunakan yaitu pre-experimental dengan desain jenis one group pretest-posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MTsS Al-Manar yang terdiri dari 4 kelas yaitu kelas A (Putra), B (Putra), C (Putri), dan D (Putri). Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data minat belajar peserta didik menggunakan lembar observasi, hasil belajar peserta didik menggunakan lembar soal tes dan respon peserta didik menggunakan lembar angket. Analisis data minat belajar dan respon peserta didik menggunakan rumus persentase, sedangkan analisis hasil belajar peserta didik menggunakan rumus N-Gain dan uji-t. Rata-rata nilai pretest 41,19 dan rata-rata nilai posttest 83,68 sedangkan rata-rata nilai N-Gain 0,72 dengan kriteria tinggi. Rata-rata persentase indikator minat belajar pada pertemuan pertama dengan hasil 62,56% termasuk kriteria cukup, lebih rendah dari rata-rata persentase indikator minat belajar pada pertemuan kedua dengan hasil 70,48 % termasuk kriteria baik. Disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif Tipe Jigsaw Pada Materi Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI dapat meningkatkan hasil belajar dan minat belajar peserta didik.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw, Sistem Pernapasan Manusia
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Safni Wesiara
Date Deposited: 02 Oct 2023 03:31
Last Modified: 02 Oct 2023 03:31
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33139

Actions (login required)

View Item
View Item