Gaya Kepemimpinan Direktur Industri Pabrik Kelapa Di Cv. Rezeki Bersama Desa Alus-Alus Kecamatan Teupah Selatan Di Kabupaten Simeulue Dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan

Ais Indah Lestari, 190403044 (2023) Gaya Kepemimpinan Direktur Industri Pabrik Kelapa Di Cv. Rezeki Bersama Desa Alus-Alus Kecamatan Teupah Selatan Di Kabupaten Simeulue Dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

[thumbnail of Gaya Kepemimpinan Direktur Industri Pabrik Kelapa Di Cv. Rezeki Bersama Desa Alus-Alus  Kecamatan Teupah Selatan Di Kabupaten  Simeulue Dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan] Text (Gaya Kepemimpinan Direktur Industri Pabrik Kelapa Di Cv. Rezeki Bersama Desa Alus-Alus Kecamatan Teupah Selatan Di Kabupaten Simeulue Dalam Meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan)
Ais Indah Lestari, 190403044, FDK, MD, 082277177427.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)

Abstract

Kepemimpinan atau Leadership termasuk kelompok ilmu terapan atau applied sciences dari ilmu-limu sosial sebab prinsip-prinsip dan rumusan-rumusannya bermanfaat untuk meningkatkan kesajahteraan manusia. Gaya kepemimpinan juga diartikan sebagai pola perilaku dan strategi dari pemimpin untuk mempengaruhi bawahan dalam mencapai sasaran perusahaan. Masalah dalam penelitian ini adalah Para kayawan terkadang juga memiliki kendala pada dalam proses perkerjaan, seperti kendala pada kurangnya batok kelapa yang akan di produksi. Dan juga terkadang dari pihak perusahaan sering telat memberikan gaji karyawan dengan waktu yang telah ditetapkan, sehingga banyak karyawan yang tidak masuk kerja karena kendala pada gaji yang terlambat di berikan pada karyawan dan pemotongan gaji bagi para karyawan yang tidak tepat waktu dalam berkerja. tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui gaya kepemimpinan Direktur CV. Rezeki Bersama, terhadap peningkatan motivasi kerja karyawan, faktor pendukung dan penghambat dalam peningkatan motivasi kerja karyawana. Metode penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Pendekatan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, adapun jumlah informan sebanyak 10 orang yaitu terdiri dari Direktur/Wakil Direktur, Karyawan, Masyarakat dan Aparat Desa. Serta Objek, Dokumentasi, Wawancara, Teknik analisis data analisis. Melakukan upaya terhadap peningkatan motivasi kerja karyawan yaitu dengan memberikan motivasi ekstrinsik. Gaya kepemimpinan yang dilakukan Direktur CV. Rezeki Bersama yaitu gaya kepemimpinan Birokratis, aspek karakteristik kepemimpinan Birokratis yang ada di CV. Rezeki Bersama, ketegasan dan displin. Ketegasan yang dilakukan direktur CV. Rezeki Bersama, yaitu pengambilan keputusan, kebijakan dan pengarahan dalam hal pengambilan keputusan dan kebijakan. kedisplinan yang ada di perusahaan CV. Rezeki Bersama, yakni adanya penerapan aturan jadwal jam masuk dan keluar yang di terapkan oleh perusahaan direktur CV. Rezeki Bersama, tanggung jawab yang tinggi terhadap upah karyawan. Faktor pendukungnya yaitu direktur CV. Rezeki Bersama, yang mampu memberikan motivasi yang mendorong keharus di terimanya oleh karyawan, perhatian dari masyarakat dan aparat desa yang mendukung berdirinya industri pabrik kelapa CV. Rezeki Bersama. Faktor penghambat dalam dalam peningkatan motivasi kinerja karyawan adalah adanya gangguan kerusakan mesin, kurangnya pemasukan kelapa, dan tidak beroprasinya transportasi laut. Kesimpulan Direktur CV. Rezeki Bersama, terhadap peningkatan motivasi kerja karyawan gaya kepemimpinan yang dilakukan oleh direktur perusahaan CV. Rezeki Bersama, sangatlah berpengaruh terhadap peningkatan motivasi kerja karyawan dalam menjalankan perkerjaan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: Ais indah lestari Ais
Date Deposited: 10 Oct 2023 02:17
Last Modified: 10 Oct 2023 02:17
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33418

Actions (login required)

View Item
View Item