Problematika Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di MAN 4 Aceh Besar

Muharmi ‘Asyrina, 190201013 (2023) Problematika Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di MAN 4 Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Problematika Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di MAN 4 Aceh Besar] Text (Problematika Pembelajaran Tahfidzul Qur’an Di MAN 4 Aceh Besar)
Muharmi ‘Asyrina, 190201013, FTK, PAI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (11MB)

Abstract

Peneliti mengangkat masalah mengenai Problematika Pembelajaran Tahfidzul Qur’an pada siswa kelas XI MAN 4 Aceh Besar. Dalam proses berlangsungnya pembelajaran Tahfidzul Qur’an di MAN 4 Aceh Besar masih terdapat siswa yang malas dan kurang minat dalam menghafal Al-Qur’an, hal ini dipengaruhi oleh berbagai faktor sehingga menghambat keberhasilan dalam pencapaian target sebuah pembelajaran. Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan pembelajaran Tahfidzul Qur’an di MAN 4 Aceh Besar, apasaja problematika yang dihadapi siswa MAN 4 aceh Besar dalam menghafal Al-Qur’an, dan bagaimaana solusi bagi siswa MAN 4 Aceh Besar dalam menghadapi problematika pembelajaran Tahfidzul Qur’an. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis deskriptif. Informan penelitian berjumlah 20 orang yang terdiri dari 16 orang siswa kelas XI dan 4 orang guru Tahfidzul Qur’an, dengan jumlah populasi 155 siswa kelas XI, maka sampel yang diambil berjumlah 16 siswa, teknik pengambilan sampel yaitu random sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa problematika yang dihadapi siswa dalam pembelajaran Tahfidzul Qur’an di MAN 4 Aceh Besar terdiri dari kompetensi guru Tahfidzul Qur’an, kecerdasan siswa dalam membaca dan menghafal Al-Qur’an, minat siswa dalam menghafal Al-Qur’an dan muraja’ah, dan kedisiplinan siswa. Adapun solusi terhadap problematika pembelajaran Tahfidzul Qur’an di MAN 4 Aceh Besar ialah, meningkatkan kompetensi guru Tahfidzul Qur’an, memberikan pembelajaran Tahsinul Qur’an, menggunakan metode takrir dalam menghafal Al-Qur’an, memberikan motivasi dan reward, dan memberikan hukuman yang mendidik bagi siswa yang terlambat masuk kelas. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulakan bahwasanya pemebelajaran Tahfidzul Qur’an telah berjalan sesaui dengan jadwal yang telah ditentukan namun dalam proses pembelajaran masih terdapat problematika yang berasal dari guru dan siswa sehingga menghambat tercapainya tujuan dari pembelajaran Tahfidzul Qur’an.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muharmi ‘Asyrina
Date Deposited: 16 Oct 2023 03:00
Last Modified: 16 Oct 2023 03:00
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33523

Actions (login required)

View Item
View Item