Misbahul Huda, 160201072 (2023) Pembinaan Imam Shalat Fardhu Berkualitas di Kemukiman Lambaro Angan Kec. Darussalam Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Pembinaan Imam Shalat Fardhu Berkualitas di Kemukiman Lambaro Angan Kec. Darussalam Aceh Besar]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Misbahul Huda, 160201072, FTK, PAI, 085341822303 .pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (4MB)
Abstract
Imam mesjid mempunyai peranan yang sangat penting dalam pelaksanaan shalat, namun demikian ada sebagian imam mesjid tidak memenuhi syarat dan kriteria sebagaimana yang disebutkan diatas untuk menjadi imam masjid diakibatkan karena kurangnya pembinaan pada imam-imam di mesjid Lambaro Angan. Tujuan penelitian dalam skripsi ini yaitu untuk mengetahui upaya pembinaan imam shalat fardhu yang berkualitas di Mukim Lambaro Angan. Untuk mengetahui upaya peningkatan kompetensi bacaan imam pada shalat fardhu di Mukim Lambaro Angan dan apa saja faktor penghambat Imam dalam Peningkatan Jama’ah di kemukiman Lambaroe Angan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, untuk mendapatkan data yang akurat dan terpercaya, hal ini dilakukan dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya pembinaan imam shalat fardhu yang berkualitas di Masjid Lambaro Angan yaitu sering diadakan pelatihan yang dapat memperbagus bacaan serta membina dan membimbing supaya bacaan Imam lebih berkualitas. Upaya peningkatan kompetensi bacaan imam pada shalat fardhu di Mukim Lambaro Angan yaitu a) Imam masjid Lambaro Angan melatih membaca setiap hari; b) Membaca sesuai urutan sebuah bacaan; serta menggunakan jari untuk mengurutkan sebuah bacaan berdasarkan barisnya; Faktor penghambat Imam dalam Peningkatan Jama’ah di kemukiman Lambaroe Angan yaitu bacaan Imam yang Panjang di masjid Lambaro Angan pernah terjadi kekurangan jamaah shalat di Masjid disebabkan oleh Imam Masjid yang terlalu menikmati sujud terakhir dari shalat, sehingga para jamaah merasa jenuh dan letih. Untuk itu para Imam juga harus menjaga kenyamanan jama’ah supaya tidak mudah mengantuk ketika shalat karena bacaan panjang.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembinaan, Imam Shalat Fardhu |
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Misbahul Huda Misbahul |
Date Deposited: | 25 Oct 2023 03:00 |
Last Modified: | 25 Oct 2023 03:00 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/33660 |