Pengaruh Program Bantuan Kredit Usaha Rakyat Terhadap Pendapatan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Di Tinjau Menurut Ekonomi Islam (Studi Pada UMKM Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh¬)

Fifi Oktriza Firdayani, 190602066 (2023) Pengaruh Program Bantuan Kredit Usaha Rakyat Terhadap Pendapatan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah Di Tinjau Menurut Ekonomi Islam (Studi Pada UMKM Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh¬). Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Kredit Usaha Rakyat, Pendapatan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah] Text (Kredit Usaha Rakyat, Pendapatan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah)
Fifi Oktriza Firdayani, 190602066, FEBI, ES.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)

Abstract

Kredit Usaha Rakyat adalah salah satu program pemerintah dalam meningkatkan akses pembiayaan kepada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) meningkat atau tidaknya pendapatan adalah respon pelaku UMKM terhadap evaluasi ketidaksesuaian (disconfirmation) yang dirasakan antara harapan sebelumya dan kinerja aktual produk yang dirasakan setelah pemakaiannya. Tingkat pendapatan anatara pelaku UMKM yang satu dengan yang lain memang cenderung berbeda-beda hal ini terjadi karena adanya beberapa faktor seperti umur, jenis kelamin dan pendidikan terakhir. Jadi tingkat pendapatan merupakan fungsi dari perbedaan kinerja yang dirasakan dan diharapkan. Berdasarkan observasi awal UMKM sering mengalami keterlambatan dalam Kredit Usaha Rakyat, seperti pencairan dana dan proses transaksi lainnya, ini dapat membuat UMKM merasa tidak puas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kredit Usaha Rakyat terhadap pendapatan UMKM Di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh secara parsial. Metode analisa data yang digunakan adalah regresi linear sederhana dengan menggunakan kuesioner ke Pelaku UMKM dengan menggunakan rumus slovin untuk menentukan jumlah sampel yang diambil dengan jumlah sampel 90 sampel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program bantuan kredit usaha rakyat memperoleh nilai t hitung sebesar 840 dan t tabel sebesar 1.987 dengan nilai signifikan sebesar 0.000 pada tingkat signifikansi 0.05. Berdasarkan hasil tersebut dapat di lihat bahwa t hitung > t tabel dimana 840 > 1.987 dan nilai signifikan dimana 0.000 < 0.05 yang berarti bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, maka dapat dikatakan bahwa variabel Pengaruh penggunaan kredit usaha rakyat (X) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan UMKM (Y) di Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Fifi Oktriza Firdayani Fifi
Date Deposited: 27 Dec 2023 02:58
Last Modified: 27 Dec 2023 02:58
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34232

Actions (login required)

View Item
View Item