Sistem Penganggaran Dan Pengelolaan Dana Masjid Babul Maghfirah Tanjung Selamat Dan Baitul Jannah Tungkop Menurut Konsep Riayatul Al-Masjid

Gebrina Rizki, 190102207 (2023) Sistem Penganggaran Dan Pengelolaan Dana Masjid Babul Maghfirah Tanjung Selamat Dan Baitul Jannah Tungkop Menurut Konsep Riayatul Al-Masjid. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Sistem Penganggaran Dan Pengelolaan Dana Masjid              Babul Maghfirah Tanjung Selamat Dan Baitul Jannah Tungkop Menurut Konsep Riayatul Al-Masjid] Text (Sistem Penganggaran Dan Pengelolaan Dana Masjid Babul Maghfirah Tanjung Selamat Dan Baitul Jannah Tungkop Menurut Konsep Riayatul Al-Masjid)
skripsi geb finish END revisi (1).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Sistem penganggaran dan pengelolaan merupakan suatu laporan keuangan atau pendanaan yang menggunakan masyarakat sebagai sumber keuangannya baik dalam bentuk sedekah, sumbangan, infaq, dan segala bentuk bantuan sosial yang berasal dari masyarakat (publik). Adanya pengelolaan dana mesjid akan membentuk penyusunan perencanaan dana yang baik, pelaksanaan kegiatan yang tepat, evaluasi yang benar. Permasalahan dalam penelitian ini mengenai sistem penganggaran dan pengelolaan dana masjid menurut konsep riayatul al-masjid, kedudukan Badan Kemakmuran Masjid Babul Maghfirah Tanjong Selamat dan Baitul Jannah Tungkop menurut konsep riayatul al-masjid dan perspektif riayatul al-masjid terhadap penganggaran dan pengelolaan dana masjid babul maghfirah dan masjid Baitul Jannah. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem penganggaran dan pengelolaan dana Masjid Babul Maghfirah dan Masjid Baitul Jannah menurut konsep riayatul al-masjid, mengetahui kedudukan Badan Kemakmuran Masjid Babul Maghfirah Tanjong Selamat dan Baitul Jannah Tungkop menurut konsep riayatul al-masjid,dan mengetahui perspektif riayatul al-masjid terhadap penganggaran dan pengelolaan dana masjid babul maghfirah dan masjid Baitul Jannah. Objek kajian dalam penelitian ini adalah pihak pengurus Masjid Babul Maghfirah Tanjung Selamat dan Baitul Jannah Tungkop. Dalam penelitian ini penulis menggunakan 2 tahapan teknik pengumpulan data yaitu: 1) wawancara; 2) dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh bahwa Pertama Sistem penganggaran dan pengelolaan kedua masjid tersebut berjalan dengan baik dilihat adanya laporan keuangan dana masjid disetiap bulan. Kedua, kedudukan Badan Kemakmuran Masjid Masjid Babul Maghfirah Tanjong Selamat dan Baitul Jannah Tungkop menurut konsep riayatul al-masjid, Ketiga, perspektif riayatul al-masjid terhadap penganggaran dan pengelolaan dana masjid babul maghfirah dan masjid Baitul Jannah dapat memelihara masjid baik secara keindahannya dan kenyamanan didalam masjid maupun diluar masjid.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.2 Mu'amalat > 2X4.226 Ji'alah (Sayembara, Pembelian Fee)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Gebrina Rizki Rizki
Date Deposited: 08 Jan 2024 03:35
Last Modified: 08 Jan 2024 03:35
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34506

Actions (login required)

View Item
View Item