Hubungan Persepsi Terhadap Harapan Orang Tua Dengan Fear Of Failure Pada Fresh Graduated Di Kota Banda Aceh

Dewi Julita, 190901011 (2023) Hubungan Persepsi Terhadap Harapan Orang Tua Dengan Fear Of Failure Pada Fresh Graduated Di Kota Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Persepsi Terhadap Harapan Orang Tua, Fear Of Failure] Text (Persepsi Terhadap Harapan Orang Tua, Fear Of Failure)
Dewi Julita, 199001011, FPSI, PSI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (14MB)

Abstract

Fresh graduated adalah posisi yang diidamkan oleh setiap mahasiswa akhir , setelah melalui berbagai proses perkuliahan, fresh graduated menginginkan mendapatkan karir yang bagus di masa depan. Bagi seseorang memenuhi harapan orang tua adalah suatu kewajiban termasuk keinginan kesuksesan anak di masa depan, namun jika seseorang mempersepsikan harapan yang diberikan oleh orang tua melebihi kadar kemampuannya yang harus ia penuhi. Hal inilah akan menjadi sebuah ketegangan di dalam diri anak, sehingga muncul pertentangan dalam memenuhinya yang dapat menghantarkan anak pada Fear of failure dalam menggapai mimpi-mimpinya dan cenderung menghindari situasi kompetitif. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui Hubungan antara persepsi terhadap harapan orang tua dengan fear of failure pada fresh graduated di kota Banda Aceh. Alat ukur penelitian ini yaitu skala persepsi terhadap harapan orang tua dan skala fear of failure. Penyebaran kuesioner menggunakan google form kepada 345 fresh graduated. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive sampling, analisis data dalam penelitian ini merupakan korelasi rank Spearman atau rank spearman correlation. Nilai korelasi (p) sebesar 0.117 dengan nilai p = 0.001, nilai p < 0.05 maka hipotesis diterima. Artinya terdapat hubungan antara Persepsi terhadap harapan orang tua dengan fear of failure. Nilai menunjukkan arah hubungan yang positif yang artinya semakin tinggi persepsi terhadap harapan orang tua maka akan semakin tinggi pula fear of failure.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa)
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
Divisions: Fakultas Psikologi > S1 Psikologi
Depositing User: Dewi Julita Ewi
Date Deposited: 09 Jan 2024 03:15
Last Modified: 09 Jan 2024 03:15
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34563

Actions (login required)

View Item
View Item