Kreativitas Ustadzah Dalam Peningkatan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Santri TPQ Baitusshalihin Kabupaten Nagan Raya

Shaqvira Ilyas, 190201017 (2024) Kreativitas Ustadzah Dalam Peningkatan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Santri TPQ Baitusshalihin Kabupaten Nagan Raya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Kreativitas Ustadzah Dalam Peningkatan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Santri TPQ Baitusshalihin Kabupaten Nagan Raya] Text (Kreativitas Ustadzah Dalam Peningkatan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an Santri TPQ Baitusshalihin Kabupaten Nagan Raya)
Shaqvira Ilyas, 190201017, FTK, PAI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)

Abstract

Kreativitas menjadi hal penting yang harus dimiliki dan dikembangkan oleh ustadzah Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) dalam proses belajar mengajar agar suasana kelas menjadi lebih aktif dan santri tidak merasa jenuh atau bosan dalam mengikuti proses belajar mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perencanaan, pelaksanaan, kendala dan penilaian dalam peningkatan kemampuan baca tulis Al-Qur’an santri TPQ Baitusshalihin Kabupaten Nagan Raya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi partisipan dan dokumentasi. Informan yang digunakan dalam penelitian berjumlah 9 orang yaitu 5 orang ustadzah, ketua dan Pembina, dan 2 orang santri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) perencanaan dalam proses belajar mengajar yaitu ustadzah mempersiapkan pedoman pembelajaran yang sesuai dengan ketentuan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ), kemudian setiap ustadzah juga membuat kembali pedoman tersendiri, dan persiapan media seperti kertas, dan speaker. 2) pelaksanaan dalam proses belajar mengajar yaitu santri mendengarkan yang ustadzah baca dilanjutkan dengan santri membaca bersama dan membaca perorang, jika masih tersisa waktu santri mencari dan menulis materi yang di ajarkan oleh ustadzah. 3) penilaian dalam proses belajar mengajar yaitu kemampuan santri dalam baca tulis Al-Qur’an meningkat meskipun tidak mencapai 100%, beberapa santri bahkan berani mengikuti lomba dan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ). 4) kendala yang dialami dalam proses belajar mengajar yaitu dalam pengucapan huruf hijayyah, memahami hukum tajwid, penggunaan media rekaman atau video karena mereka lebih mudah diajarkan langsung, ketika musim hujan karena ada santri yang tinggal bukan sekitar TPQ, terpengaruh pada lingkungan misalnya kedatangan anak-anak luar atau santri kelas lain, suara mesin dari Perseroan Terbatas (PT), dan sebagian orang tua dari santri yang sulit dalam berkerjasama karena orangtua merasa Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) tempat penitipan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Shaqvira Ilyas
Date Deposited: 09 Jan 2024 03:49
Last Modified: 09 Jan 2024 03:49
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34595

Actions (login required)

View Item
View Item