Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Video Animasi Motion Graphic Pada Materi Sistem Ekskresi Manusia Kelas Viii Di Mtsn 2 Aceh Besar

Rida Ayuni, 19020716 (2023) Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Video Animasi Motion Graphic Pada Materi Sistem Ekskresi Manusia Kelas Viii Di Mtsn 2 Aceh Besar. Masters thesis, UIN Ar-Raniry.

[thumbnail of Media  Berbasis  Video  Animasi,  Motion  Graphic,  Sistem  Ekskresi Manusia, Uji Kelayakan, Respon Siswa] Text (Media Berbasis Video Animasi, Motion Graphic, Sistem Ekskresi Manusia, Uji Kelayakan, Respon Siswa)
Rida Ayuni, 190207016, FTK, PBL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (12MB)

Abstract

Proses pembelajaran di MTsN 2 Aceh Besar sudah berjalan dengan baik akan tetapi kurangnya variasi media yang digunakan. Solusi dalam mengatasi permasalahan tersebut dengan mengembangkan media pembelajaran berbasis video animasi motion graphic. Media pembelajaran berbasis video animasi motion graphic pada materi sistem ekskresi manusia ini dilatar belakangi oleh kurangnya penggunaan media pendukung pembelajaran yang digunakan pada proses pembelajaran berlangsung di MTsN 2 Aceh Besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan desain media pembelajaran video animasi motion graphic, untuk menganalisis hasil uji kelayakan dan untuk menganalisis respon siswa terhadap media pembelajaran video animasi motion graphic pada materi sistem ekskresi manusia kelas VIII di MTsN 2 Aceh Besar. Metode penelitian ini adalah Research and Development dengan model yang dikembangkan oleh M. Alessi dan Trollip dengan menggunakan tiga tahapan yaitu perencanaan, desain, dan pengembangan. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar validasi uji kelayakan dan angket respon siswa. Analisis data hasil uji kelayakan dan angket respon siswa dengan menggunakan rumus persentase. Media video animasi dikembangkan dengan menggunakan aplikasi flipaclip. Hasil penelitian uji kelayakan media video animasi motion graphic, memperoleh persentase 88,2% dengan kategori sangat layak. Hasil respon siswa terhadap media video animasi motion graphic, memperoleh persentase 88,9% dengan kategori sangat positif. Hal ini dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis video animasi motion graphic pada materi sistem ekskresi manusia dapat digunakan sebagai salah satu media pembelajaran di MTsN 2 Aceh Besar.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Rida Ayuni Rida
Date Deposited: 10 Jan 2024 03:24
Last Modified: 10 Jan 2024 03:24
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34626

Actions (login required)

View Item
View Item