Trend Hijab Dalam Berbusana Muslimah Dan Dampaknya Terhadap Akhlak Remaja Putri Desa Lamnga Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar

Ulya Salsabila, 190201066 (2023) Trend Hijab Dalam Berbusana Muslimah Dan Dampaknya Terhadap Akhlak Remaja Putri Desa Lamnga Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Trend Hijab Dalam Berbusana Muslimah] Text (Trend Hijab Dalam Berbusana Muslimah)
ALL BAB don e.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Trend merupakan salah satu perkembangan gaya hidup. Salah satunya pada dunia fashion pakaian muslimah. Adapun alasan Peneliti mengambil Desa Lamnga sebagai objek penelitian dikarenakan Desa ini pernah dinobatkan sebagai Desa percontohan pada tahun 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Perkembangan trend hijab dalam berbusana muslimah yang ada di Desa Lamnga; 2) Akhlak remaja putri Desa Lamnga; 3) Dampak trend hijab dalam berbusana muslimah terhadap akhlak remaja putri Desa Lamnga. Penelitian ini merupakan penelitian mix method, yang mana kombinasi antara data kuantitatif dan kualitatif. Adapun polulasinya 80 orang dan ukuran sampel diambil 80 orang yang ditentukan dengan tehnik total sampling. Pengumpulan data dilaksanakan melalui observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa: 1) Perkembangan trend hijab dalam berbusana muslimah yang ada di Desa Lamnga meliputi: Tunik dengan persentasi 70%(lebih dari setengah), persegi mini 55% (kurang dari setengah), phasmina, persegi jumbo, kulot, basic dress, dan gamis silk dengan persentasi 40%(kurang dari setengah). 2) Remaja putri Desa Lamnga mempunyai akhlak yang baik terhadap Allah, Rasul, orang tua, guru, tetangga, lingkungan, diri sendiri. 3) trend hijab dalam berbusana muslimah remaja puteri dengan nilai relasi atau dampaknya senilai 0,474 ini artinya tidak berdampak besar.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 205 Etika Agama
200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X6 Sosial dan Budaya > 2X6.1 Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ulya Salsabila Ulya
Date Deposited: 11 Jan 2024 02:25
Last Modified: 11 Jan 2024 02:25
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34671

Actions (login required)

View Item
View Item