Penggunaan Media Monopoly Games Smart (MGS) Terhadap Minat Dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sistem Gerak Manusia Di MTsN 2 Aceh Besar

Roja Deswita, 190207035 (2024) Penggunaan Media Monopoly Games Smart (MGS) Terhadap Minat Dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sistem Gerak Manusia Di MTsN 2 Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Penggunaan Media Monopoly Games Smart (MGS) Terhadap Minat Dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sistem Gerak Manusia Di MTsN 2 Aceh Besar] Text (Penggunaan Media Monopoly Games Smart (MGS) Terhadap Minat Dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sistem Gerak Manusia Di MTsN 2 Aceh Besar)
SKRIPSI_ROJA_DESWITA[1].pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Kurang bervariasinya penggunaan media pembelajaran merupakan salah satu faktor yang menyebabkan rendahnya minat dan hasil belajar siswa di sekolah. Hal tersebut dipengaruhi oleh kurang aktifnya peran peserta didik dalam proses pembelajaran. Salah satu upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan menggunakan media pembelajaran Monopoly Games Smart (MGS). Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis respon minat dan peningkatan hasil belajar siswa MTsN 2 Aceh Besar setelah penggunaan media pembelajaran Monopoly Games Smart (MGS) pada materi sistem gerak manusia. Penelitian ini menggunakan metode pre- eksperimen dengan one group pretest - posttest design. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas VIII di MTsN 2 Aceh Besar, sedangkan sampel dalam penelitian ini yaitu siswa kelas VIII1 berjumlah 32 siswa. Pemilihan sampel dilakukan secara random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi, angket dan soal tes. Analisis data minat belajar siswa dilakukan dengan rumus persentase dan analisis hasil belajar dilakukan dengan rumus N-gain dan Uji-t. Hasil analisis rata-rata minat belajar siswa memperoleh 84,75% dengan kriteria sangat menarik. Rata-rata hasil belajar siswa pada materi sistem gerak manuia di MTsN 2 Aceh Besar dengan perolehan nilai pre-test 33,90 dan post-test 80,78, dengan nilai N-gain 0,70 dengan kriteria tinggi. Hasil uji-t diperoleh thitung ≥ ttabel (30,633 ≥ 2,042) sehingga Ha diterima dan Ho ditolak dengan pernyataan terdapat peningkatan hasil belajar siswa dengan penggunaan Media Monopoly Games Smart (MGS) pada materi sistem gerak manusia.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Roja Deswita
Date Deposited: 11 Jan 2024 03:02
Last Modified: 11 Jan 2024 03:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34696

Actions (login required)

View Item
View Item