Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Booklet Pada Materi Pencemaran Lingkungan Kelas VII Di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh

Cut Nafis Faradilla, 190207008 (2024) Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Booklet Pada Materi Pencemaran Lingkungan Kelas VII Di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Booklet Pada Materi Pencemaran Lingkungan Kelas VII Di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh] Text (Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Booklet Pada Materi Pencemaran Lingkungan Kelas VII Di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh)
Cut Nafis Faradilla, 190207008, FTK, PBL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (16MB)

Abstract

Proses pembelajaran biologi di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh masih kurang efektif disebabkan karena dalam penyampaian materi didominasi oleh guru, penggunaan media pembelajaran juga kurang bervariasi yang membuat suasana pembelajaran menjadi membosankan, serta hasil belajar siswa masih tidak sesuai dengan harapan guru. Penggunaan media pembelajaran booklet dinilai dapat menarik perhatian siswa terutama dalam mempelajari materi Pencemaran Lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan desain, menganalisis hasil uji kelayakan dan mengkaji respon peserta didik dalam penggunaan media pembelajaran berbasis booklet pada materi Pencemaran Lingkungan di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh. Penelitian ini menggunakan metode Reseach and Development (R&D) dengan model pengembangan Borg and Gall. Subjek dalam penelitian ini adalah 2 ahli media, 2 ahli materi, dan 51 peserta didik kelas VIII SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar uji kelayakan media, lembar uji kelayakan materi, dan angket respon peserta didik. Analisis data menggunakan rumus persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan media pembelajaran booklet berdasarkan kualitas media dan materi diperoleh hasil validasi 91,1% dengan kriteria sangat layak digunakan. Respon peserta didik terhadap media pembelajaran booklet diperoleh hasil 88,19% dengan kriteria sangat positif. Dari hasil uji kelayakan dan respon peserta didik dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis booklet pada materi Pencemaran Lingkungan sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran di SMPIT Nurul Fikri Boarding School Aceh.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Cut Nafis Faradilla Cut
Date Deposited: 12 Jan 2024 02:34
Last Modified: 12 Jan 2024 02:34
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34742

Actions (login required)

View Item
View Item