Pengembangan E-Modul Literasi Numerasi Materi Aljabar untuk Siswa SMP

Siti Salamah Manik, 200205016 (2023) Pengembangan E-Modul Literasi Numerasi Materi Aljabar untuk Siswa SMP. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Pengembangan E-Modul Literasi Numerasi Materi Aljabar untuk Siswa SMP] Text (Pengembangan E-Modul Literasi Numerasi Materi Aljabar untuk Siswa SMP)
Siti Salamah Manik, 200205016, FTK, PMA..pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (17MB)

Abstract

Kemampuan literasi numerasi merupakan pengetahuan yang harus dikuasai siswa. Berdasarkan data dari PISA dan TIMSS, kemampuan literasi numerasi siswa di Indonesia masih rendah. Bahan ajar berbasis literasi numerasi masih minim. Kebanyakan pendidik masih menggunakan bahan ajar terbitan Kemendikbud. Maka dari itu dibutuhkan bahan ajar yang kreatif dan inovatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan e-modul literasi numerasi pada materi aljabar khususnya materi fungsi linear fase D kelas VIII SMP yang memenuhi kriteria valid dan praktis. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Develop, Implement, Evaluate). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN 2 Banda Aceh. Instrumen pengumpulan data berupa wawancara, lembar validasi, angket respon siswa dan guru. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan teknik analisis data kualitatif dan teknik analisis data kuantitatif. Hasil penelitian ini adalah produk yang dikembangkan pada tahap validasi materi mendapat hasil 91,74% dan dinyatakan sangat valid. Validasi media mendapat hasil persentase sebesar 90,48% dan dinyatakan sangat valid. Sedangkan uji kepraktisan dari pengguna (guru) mendapat hasil persentase sebesar 88,33% dan dinyatakan sangat praktis dan uji kepraktisan siswa mendapatkan nilai sebesar 84,56% dan dinyatakan sangat praktis. Berdasarkan hal tersebut menunjukkan bahwa e-modul yang dikembangkan telah valid dan praktis untuk digunakan dalam proses pembelajaran di sekolah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Siti Salamah Manik
Date Deposited: 17 Jan 2024 03:05
Last Modified: 17 Jan 2024 03:05
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/34896

Actions (login required)

View Item
View Item