Pemanfaatan Lawi-Lawi (Caulerpa Recemosa) Yang Ditumbuhkan Pada Media Mengandung Limbah Cair Kelapa Sawit Sebagai Bahan Formulasi Pakan Alternatif Ikan Guppy (Poecilia Reticulata)

Ulfa Natasya, 180703020 (2023) Pemanfaatan Lawi-Lawi (Caulerpa Recemosa) Yang Ditumbuhkan Pada Media Mengandung Limbah Cair Kelapa Sawit Sebagai Bahan Formulasi Pakan Alternatif Ikan Guppy (Poecilia Reticulata). Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Pemanfaatan Lawi-Lawi (Caulerpa recemosa)] Text (Pemanfaatan Lawi-Lawi (Caulerpa recemosa))
SKRIPSI ULFA NATASYA - KONSUL FIX KALI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)

Abstract

Limbah cair kelapa sawit mengandung kadar Nitrat dan Fosfat yang cukup tinggi, sehingga jika dibuang langsung tanpa proses pengolahan dapat merusak ekosistem, salah satu cara yang bisa digunakan untuk menurunkan kadar nitrat dan fosfat pada limbah cair kelapa sawit adalah menggunakan makroalga Lawi-lawi (Caulerpa recemossa). Lawi-lawi juga mengandung pigmen karotenoid yang dapat digunakan untuk mencerahkan warna pada ikan guppy (Poecilia reticulata) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan altenatif dari lawi-lawi yang dipelihara pada media mengandung limbah cair kelapa sawit untuk pertumbuhan dan kecerahan warna ikan guppy. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dua perlakuan dan satu kontrol, perlakuan satu yaitu dengan menggunakan lawi-lawi yang di tumbuhkan pada media tanpa limbah (TA),dan perlakuan dua menggunakan lawi-lawi yang ditumbuhkan pada media yang mengandung limbah cair kelapa sawit (TB) sedangkan kontrol menggunakan pakan komersial (CO) dengan masing-masing 5 kali ulangan. Parameter yang diukur meliputi pertumbuhan berat, pertumbuhan panjang kualitas air dan keceraha warna. Data disajikan dalam bentuk rata-rata dan standar deviasi. Nilai signifikansi antar parameter perlakuan dianalisis menggunakan A one way analisysis of variance. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang nyata terhadap pertumbuhan berat spesifik, pertumbuhan panjang spesifik, pertumbuhan berat mulak dan panjang mutlak, namun memberikan pengaruh nyata terhadap kecerahan warna ikan guppy pada bagian badan, dan ekor ikan guppy. Badan ikan guppy pada perlakuan TB memberikan warna yang lebih pudar dengan jenis warna (hue) mengahasilkan penurunan nilai sebesar 174.00±3.40°, kejenuhan (saturation) 23.00 5.92% sedangkan perlakuan TA memberikan kecerahan (brightnes) yang lebih tinggi yaitu sebesar 57.00±12.02%. Ekor ikan guppy pada perlakuan TA juga lebih cerah dengan nilai brightnes sebesar 88.00 5.37% dibandingkan pada perlakuan TB 78.00±8.82%.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat) > 577 Ekologi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Biologi
Depositing User: Ulfa Natasya Ulfa
Date Deposited: 24 Jan 2024 02:53
Last Modified: 24 Jan 2024 02:53
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/35015

Actions (login required)

View Item
View Item