Eksekusi Jaminan Pada Penyelesaian Wanprestasi Gadai Emas Pada PT. Pegadaian dalam Konsep Rahn (Studi Kasus Pada PT. Pegadaian (Persero) Cabang UPS Peunayong).

Cut Dara, 190102158 (2023) Eksekusi Jaminan Pada Penyelesaian Wanprestasi Gadai Emas Pada PT. Pegadaian dalam Konsep Rahn (Studi Kasus Pada PT. Pegadaian (Persero) Cabang UPS Peunayong). Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Eksekusi Jaminan Pada Penyelesaian Wanprestasi Gadai Emas Pada PT. Pegadaian dalam Konsep Rahn (Studi Kasus Pada PT. Pegadaian (Persero) Cabang UPS Peunayong).] Text (Eksekusi Jaminan Pada Penyelesaian Wanprestasi Gadai Emas Pada PT. Pegadaian dalam Konsep Rahn (Studi Kasus Pada PT. Pegadaian (Persero) Cabang UPS Peunayong).)
SKRIPSI CUT DARA (1).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

PT. Pegadaian Cabang UPS Peunayong merupakan salah satu PT. Pegadaian yang juga melakukan eksekusi barang jaminan gadai emas, terhadap nasabah yang melakukan wanprestasi yaitu ketidakmampuan untuk membayar hutangnya pada saat jatuh tempo. Pelaksanaan eksekusi barang jaminan gadai pada PT. Pegadaian merujuk pada konsep gadai (rahn) yang didasari oleh teori hukum islam dan Fatwa Dewan Syariah Nasional. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan eksekusi jaminan gadai emas, pengelolaan kelebihan hasil eksekusi jaminan gadai emas dan tinjauan akad rahn. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan pendekatan yuridis empiris, data primer diperoleh dari hasil wawancara, sedangkan data sekunder diperoleh dari buku, jurnal dan sejumlah artikel lainnya terkait dengan objek penelitian. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa : Mekanisme pelaksanaan eksekusi jaminan gadai emas yang dilakukan oleh manajemen PT. Pegadaian Cabang UPS Peunayong mengenai masa jatuh tempo, penjualan marhun, peringatan terhadap nasabah dan hasil penjualan marhun telah sesuai jika dikorelasikan dengan teori hukum islam dan fatwa DSN. Akan tetapi, mengenai kelebihan hasil eksekusi dimana PT. Pegadaian Cabang UPS Peunayong memberikan tempo dalam pengambilan, jika tempo habis maka uang kelebihan tersebut menjadi milik perusahaan dan akan dikelola oleh perusahaan kedalam suatu program yaitu program Dana Kepedulian Sosial (DKS). Jika ditinjau berdasarkan akad rahn, hal tersebut bertentangan dengan konsep gadai (rahn) yang mana menjelaskan bahwa, kelebihan hasil penjualan barang jaminan merupakan sepenuhnya hak rahin. Dapat disimpulkan bahwa berdasarkan teori hukum islam dan fatwa DSN, belum sesuai dan dianggap batal atau tidak sah meskipun dalam objek pelaksanaannya sudah sesuai syariat islam.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.2 Mu'amalat > 2X4.225 Rahm (Pegadaian)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Cut Dara Dara
Date Deposited: 26 Jan 2024 02:35
Last Modified: 26 Jan 2024 02:35
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/35071

Actions (login required)

View Item
View Item