Kesadaran Hukum, Siswa/I Terhadap Jarimah Khalwat Berdasarkan Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 (Studi di SMAN 1 Lhoknga Kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar)

Nurmala Sari, 190104059 (2023) Kesadaran Hukum, Siswa/I Terhadap Jarimah Khalwat Berdasarkan Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 (Studi di SMAN 1 Lhoknga Kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar). Masters thesis, Uin Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Kesadaran Hukum, Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014, Siswa] Text (Kesadaran Hukum, Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014, Siswa)
Nurmala Sari, 190104059, FSH, HPI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Kesadaran hukum merupakan keadaan seseorang dimana ia mengerti kewajiban yang harus dijalankan dan dipatuhi oleh diri sendiri, tanpa ada tekanan, paksaan atau perintah dari luar untuk patuh pada peraturan yang berlaku. Maka tujuan skripsi ini yaitu untuk menjawab pertanyaan penelitian, pertama bagaimana kesadaran hukum siswa dan siswi tentang jarimah Khalwat berdasarkan Qanun Nomor 6 Tahun 2014, Kedua apa saja faktor penghambat yang mempengaruhi kesadaran hukum siswa dan siswi terhadap jarimah Khalwat berdasarkan Qanun Nomor 6 Tahun 2014. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dan wawancara.Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian yuridis empiris dengan pendekatan kualitatif dan kemudian di analisis melalui analisis deskriptif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran hukum siswa dan siswi SMAN 1 Lhoknga tentang Jarimah Khalwat berdasarkan Qanun Nomor 6 Tahun 2014 sangat rendah. Siswa dan siswi masih awam terhadap apa itu pengertian Jarimah Khalwat dan Qanun Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Hukum Jinayat dari 10 orang yang telah diwawancarai hanya 2 orang yang pernah mendengar apa itu Khalwat dan itupun hanya sekedar mendengar tanpa mengetahui pengertian dan defiinisi Khalwat dan Qanun Jinayat itu sendiri. Kedua yaitu faktor penghambat kesadaran siswa/siswi terhadap Jarimah khalwat ini adalah dikarenakan kurang nya perhatian dari pemerintah setempat untuk melakukan upaya sosialisasi oleh pihak Wilayatul Hisbah mengenai Khalwat dan Qanun Jinayat. Faktor penghambat selanjutnya adalah kurangnya minat membaca dari siswa dan siswi terkait dengan khalwat dan peraturan yang ada di dalam Qanun Jinayat.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 340 Law/Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Pidana Islam
Depositing User: Nurmala Sari Mala
Date Deposited: 13 Feb 2024 02:31
Last Modified: 13 Feb 2024 02:31
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/35463

Actions (login required)

View Item
View Item