Upaya Guru Dalam Membina Karaker Islami Siswa di SMKN 1 Kota Jantho

Muhajira Munandar, 190201111 (2023) Upaya Guru Dalam Membina Karaker Islami Siswa di SMKN 1 Kota Jantho. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Upaya Guru Dalam Membina Karaker Islami Siswa di SMKN 1 Kota Jantho] Text (Upaya Guru Dalam Membina Karaker Islami Siswa di SMKN 1 Kota Jantho)
SKRIPSI cetak MUHAJIRA siap.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Fenomena kemerosotan Karakter Islami ini bukan saja menimpa kalangan dewasa, melainkan juga telah menimpa kalangan generasi muda. Terlebih pada saat ini perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi yang sangat masif pasti akan berdampak pada tingkah laku siswa yang tidak hanya membawa dampak positif terdapat juga dampak negatif. Upaya pembinanan Karakter Islami menjadi sangat penting di masa sekarang, terlebih untuk siswa SMK. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui bagaimana Karakter siswa di SMKN 1 Kota Jantho, untuk menjelaskan upaya apa yang dilakukan oleh guru PAI di SMKN 1 Kota Jantho dalam membina Karakter Islami siswa dan Untuk mengetahui apa saja kendala yang terjadi dalam upaya membina Karakter Islami siswa di SMKN 1 Kota Jantho. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif dengan Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, angket dan dokumetasi. Sedangkan analisis data yaiu reduksi data, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter siswa SMKN 1 Kota Jantho sangat baik dan upaya yang dilakukan oleh guru PAI dalam membina Karakter Islami siswa di SMKN 1 Kota Jantho adalah melalui beberapa program keagamaan yaitu program menyambut siswa di pagi hari, program membaca Al-Qur’an 10 menit sebelum memulai Pelajaran, program Salat Zuhur berjamaah dan kultum, contoh teladan, pembiasaan, serta teguran langsung. Program-program tersebut dinilai efektif dalam upaya membina Karakter Islami siswa di SMKN 1 Kota Jantho. Adapun kendala yang terjadi dalam membina Karakter Islami siswa di SMKN 1 Kota Jantho yaitu terbatasnya pengawasan pihak sekolah, ketidaksamaan presepsi orang tua, latar belakang siswa yang berbeda-beda, pengaruh dari lingkungan bermain, pengaruh dari teknologi, dan kurangnya mendapatkan pengawasan dari orang tua terhadap terlaksananya kegiatan keagamaan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.1 Guru dan Pengajaran
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muhajira Munandar Muhajir
Date Deposited: 08 Mar 2024 01:49
Last Modified: 08 Mar 2024 01:49
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/36013

Actions (login required)

View Item
View Item