Implementasi Pembinaan Keluarga Sakinah Dalam Tahapan Perkawinan Adat Gayo Lues

Annas, 211010015 (2024) Implementasi Pembinaan Keluarga Sakinah Dalam Tahapan Perkawinan Adat Gayo Lues. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Annas, 211010015 (2024).pdf] Text
Annas, 211010015 (2024).pdf

Download (2MB)

Abstract

Pokok pembahasan dalam tesis ini terfokus kepada dasar hukum, unsur-unsur pembinaan keluarga sakinah dan problematika dalam melaksanakan perkawinan adat di Kabupaten Gayo Lues. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dasar hukum perkawinan adat dan aspek yang ditimbulkan dalam kehidupan masyarakat di Kabupaten Gayo Lues, sehingga akan menggambarkan sisi implementasi pembinaan keluarga sakinah dalam tahapan perkawinan tersebut, serta mengetahui problematika yang mungkin timbul dalam perkawinan antar adat berbeda di kabupaten Gayo Lues. Metodologi yang digunakan dalam penulisan Tesis ini adalah menggunakan penelitian kualitatif deskriftif, dimana permasalahan yang akan diteliti dan dikaji merupakan tahapan perkawinan adat gayo lues, yang penulis perkirakan masih bersifat holistik, kompleks, dinamis dan penuh makna. Data yang didapatkan bersumber dari lapangan berupa pendapat para ahli, tokoh adat, observasi langsung penulis sebagai pelaku, wawancara dan dari sumber bacaan yang relevan, sehingga dari hasil penelitian tesis ini diharapkan nantinya dapat menjadi sumber informasi bagi semua kalangan, mengingat bahwa perkawinan adat di Kabupaten Gayo Lues masih sangat kental dipengaruhi oleh faktor agama, sejarah, dan tradisi yang telah dianut oleh masyarakat secara turun temurun.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 340 Law/Ilmu Hukum > 346 Hukum Perdata
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Hukum Keluarga
Depositing User: Annas Annas
Date Deposited: 20 May 2024 03:19
Last Modified: 20 May 2024 03:19
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/36689

Actions (login required)

View Item
View Item