Cut Intan Maulida, 200603037 (2024) Analisis Uji Beda Profitabilitas Bank Aceh Syariah setelah Implementasi Financial Technology (FinTech). Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.
![[thumbnail of Financial Technology, Profitabilitas, Bank Syariah]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Cut Intan Maulida, 200603037, FEBI, PS.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (7MB)
Abstract
Profitabilitas merupakan indikator penting terhadap perusahaan. Profitabilitas menggambarkan seberapa baik atau buruknya suatu perusahaan dalam mengelola laba yang akan dihasilkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi Financial Technology (FinTech) terhadap profitabilitas Bank Aceh Syariah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan Bank Aceh Syariah, yang kemudian akan dilakukan uji beda dengan uji paired sample t-test. Indikator profitabilitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE), Beban Operasional Terhadap Pendapatan Operasional (BOPO), dan Net Operating Margin (NOM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi FinTech memiliki hasil yang signifikan terhadap peningkatan profitabilitas ROA dan ROE namun tidak signifikan terhadap BOPO dan NOM. Dengan demikian, implementasi FinTech memberikan kontribusi positif terhadap kinerja keuangan Bank Aceh Syariah, terutama dalam hal efisiensi aset dan ekuitas.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Perbankan Syariah |
Depositing User: | Cut Intan Maulida Intan |
Date Deposited: | 02 Aug 2024 02:43 |
Last Modified: | 02 Aug 2024 02:43 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/37722 |