Radhya Qalbas, 211323859 (2018) Pengaruh Komunikasi Interpersonal Guru dalam meningkatkan Kedisiplinan Siswa MTsN 1 Indrapuri Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar- Raniry Banda Aceh.
PDF GABUNG (RADHYA QALBAS).pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (4MB) | Preview
Form dan Form D.pdf
Download (1MB) | Preview
Abstract
Dalam proses komunikasi interpersonal, guru memiliki peranan penting menentukan keberhasilan dalam mempengaruhi siswanya untuk meningkatkan kedisiplinan, berkaitan erat dengan karakter yang melekat pada guru itu sendiri. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh komunikasi interpersonal guru terhadap pembentukan disiplin siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, yang menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah 5 orang guru dan 60 orang siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, angket, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi antara guru dengan siswa belum berjalan begitu maksimal dalam meningkatkan kedisiplinan. Faktor yang melatarbelakangi masalah ini adalah tingkat pemahaman guru dengan siswa terhadap pentingnya komunikasi dalam proses belajar mengajar masih rendah. Sehingga seorang guru harus terus dapat meningkatkan kemampuannya dalam berkomunikasi (menyampaikan pesan-pesan pembelajarannya) kepada siswa, dengan tidak lupa untuk melibatkan seluruh komponen yang ada, agar terbangun suatu kepahaman diantara guru dengan siswa guna mencapai tujuan dari proses belajar mengajar dan memperhatikan beberapa faktor penghambat dari komunikasi tersebut yaitu, guru (komunikator), materi pelajaran (pesan), media siswa/i (komunikan), efek, lingkungan, umpan balik, dan metode (teknik pendekatan). Komunikasi interpersonal antara guru dengan siswa juga dapat mengubah sikap siswa menjadi disiplin dan dapat mengembangkan sikap disiplin. Hal ini menunjukkan bahwa komunikasi interpersonal antara guru dengan siswa berpengaruh positif terhadap disiplin siswa.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: 1. Drs. Fuad Mardhatillah, MA 2. Dr. Silahuddin, M.Ag |
Uncontrolled Keywords: | Komunikasi Interpersonal, Kedisiplinan, MTsN 1 Indrapuri Aceh Besar |
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Radhya Qalbas |
Date Deposited: | 07 May 2018 02:32 |
Last Modified: | 07 May 2018 02:32 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/3787 |