Pengaruh Pendapatan Asli Daerah dan Dana Alokasi Khusus terhadap Belanja Modal di Provinsi Aceh Tahun 2013-2022.

Sunita Andriani, 190604023 (2024) Pengaruh Pendapatan Asli Daerah dan Dana Alokasi Khusus terhadap Belanja Modal di Provinsi Aceh Tahun 2013-2022. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

[thumbnail of Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Khusus dan Belanja Modal] Text (Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Khusus dan Belanja Modal)
Sunita Andriani, 190404023, FEBI, IE.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Belanja Modal ialah pengeluaran yang manfaatnya cenderung melebihi satu tahun serta dapat menambah aset atau kekayaan pemerintah, selanjutnya akan menambah anggaran rutin untuk biaya operasional serta biaya pemeliharaan. Belanja modal mempunyai peran penting karena mempunyai masa manfaat jangka panjang untuk memberikan atau menyediakan pelayanan kepada public. Penelitian ini bertujuan untuk pengarauh Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) terhadap Belanja Modal pada Kabupaten/Kota Provinsi Aceh tahun. Data penelitian menggunakan estimasi data panel atau gabungan antara cross section dengan time series pada 23 Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh selama lima tahun dari 2018-2022 yang diperoleh dari Laporan Realisasi Anggaran (LRA) yang dikeluarkan oleh Badan Pengelolaan Keuangan Aceh (BPKA). Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi data panel dengan pendekatan Fixed Effect Model yang diolah menggunakan EViews 10. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) berpengaruh positif signifikan terhadap Belanja Modal pada Kabupaten/Kota Provinsi Aceh. Uji parsial menunjukkan bahwa Pendapatan Asli Daerah (PAD) berpengaruh positif dan signifikansi terhadap Belanja Modal, Dana Alokasi Khusus (DAK) menunjukkan bahwa berpengaruh positif dan signifikansi terhadap Belanja modal pada Kabupaten/Kota Provinsi Aceh tahun 2013-2022.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Sunita Andriani Nita
Date Deposited: 21 Aug 2024 03:01
Last Modified: 21 Aug 2024 03:01
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/38085

Actions (login required)

View Item
View Item