Kerjasama Orang Tua Dalam Peningkatan Kemampuan Menghafal Al-Qur’an Pada Siswa SDIT Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya

Syarifah Asma Shafira, 200201027 (2024) Kerjasama Orang Tua Dalam Peningkatan Kemampuan Menghafal Al-Qur’an Pada Siswa SDIT Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Kerjasama Orang Tua Dalam Peningkatan Kemampuan Menghafal Al-Qur’an Pada Siswa Sdit Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya] Text (Kerjasama Orang Tua Dalam Peningkatan Kemampuan Menghafal Al-Qur’an Pada Siswa Sdit Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya)
Syarifah Asma Shafira, 200201027, FTK, PAI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Orang tua memegang peran penting dalam mendidik anak-anak mereka, dukungan dari guru sekolah saja tidaklah cukup untuk memperkuat kemampuan menghafal anak agar mencapai target yang diharapkan. Oleh karena itu, kolaborasi antara orang tua dan guru sangat krusial untuk meningkatkan kemampuan menghafal Al-Qur’an di kalangan siswa. Studi ini bertujuan untuk menjawab beberapa pertanyaan, yaitu: 1. Bagaimana proses kegiatan tahfids di SDIT Muhammadiyah Manggeng? 2. Bagaimana kerjasama orang tua dalam peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur’an pada siswa SDIT Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya? 3. Apa saja faktor pendukung orang tua dalam peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur’an pada siswa SDIT Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya? 4. Apa saja faktor penghambat orang tua dalam Peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur’an pada siswa SDIT Muhammadiyah Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini yaitu kepala sekolah, guru tahfidz dan orang tua siswa kelas V. Hasil penelitian menunjukkan 1. kegiatan tahfidz di SDIT Muhammadiyah manggeng menggunakan berbagai metode dalam menghafal Al-Qur’an 2. Kerjasama orang tua dalam peningkatan kemampuan menghafal Al-Qur’an siswa yaitu melalui buku komunikasi guru dan wali siswa dan melalui group whatsapp, serta parenting yang dilakukan orang tua di rumah 3. Faktor pendukung internal yaitu pembiasaan mendengarkan murottal Al-Qur’an dan dukungan orang tua. Sedangkan faktor eksternal yaitu lingkungan sekolah dan teman 4. Faktor penghambat internal adalah rasa malas dan faktor penghambat eksternal yaitu gadget dan tv.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kerjasama, Orang Tua, Menghafal.
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Syarifah Asma Shafira
Date Deposited: 01 Oct 2024 02:54
Last Modified: 01 Oct 2024 02:54
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39384

Actions (login required)

View Item
View Item