Kreativitas Guru Al-Quran Hadits Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Di MTsS 1 Samahani Aceh Besar Pada Masa Pandemi Covid-19

Nurul Khairi, 170201049 (2024) Kreativitas Guru Al-Quran Hadits Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Di MTsS 1 Samahani Aceh Besar Pada Masa Pandemi Covid-19. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Kreativitas Guru Al-Quran Hadits Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Di MTsS 1 Samahani Aceh Besar Pada Masa Pandemi Covid-19] Text (Kreativitas Guru Al-Quran Hadits Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Di MTsS 1 Samahani Aceh Besar Pada Masa Pandemi Covid-19)
Nurul Khairi, 170201049, FTK, PAI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Sekolah MTsS 1 Samahani merupakan jenjang pendidikan menengah yang bernaung dibawah Departemen Agama Provinsi Aceh. MTsS 1 Samahani beralamat di Jln. Banda Aceh-Medan Km. 19 Samahani Aceh besar. Sistem pembelajaran Al-Qur’an Hadits pada masa pandemi covid-19 adalah secara daring online dan sesekali juga dilaksanakan secara tatap muka namun dilakukan secara shift. Dalam melancarkan kegiatan pembelajaran yang dilakukan secara daring online diperlukan kreativitas guru dalam kegiatan pembelajaran dengan penggunaan media elektronik seperti handphone dan laptop yang memanfaatkan aplikasi what apps group maupun aplikasi meeting. Rumusan masalah dalam penelitian ini tentang bagaimana kreativitas guru Al-Qur’an Hadits dalam meningkatkan minat belajar peserta didik pada masa pandemi covid-19, faktor penghambat dan faktor pendukung apa saja yang dialami guru dalam meningkatkan minat belajar peserta didik pada masa pandemi covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif dengan pengumpulan data menggunakan Teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas guru Al-Qur’an-Hadits dalam meningkatkan minat belajar peserta didik dilaksanakan dengan baik. Upaya guru dalam melaksanakan pembelajaran secara daring online dengan menggunakan dan memanfaatkan media online untuk melakukan kegiatan pembelajaran secara daring dengan menggunakan metode diskusi, group investigasi, tanya jawab, ceramah dll, dan diantara berbagai macam metode tersebut tetap dilaksanakan meskipun pembelajaran dilakukan secara daring online. Dalam peningkatan minat belajar guru juga menerapkan metode dan strategi yang menarik seperti yang tertulis diatas. Sumber belajar yang digunakan adalah buku paket yang tersedia diperpustakaan, internet, dan untuk guru juga menggunakan buku paket pribadi. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kreativitas guru Al-Qur’an-Hadits dalam meningkatkan minat belajar peserta didik pada masa pandemi covid-19 terlaksanakan dengan baik, guru-guru menggunakan potensinya dan terus berusaha untuk tetap menjadi guru kreatif meskipun pembelajarannya dilaksanakan secara daring online.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nurul Khairi
Date Deposited: 10 Oct 2024 02:57
Last Modified: 10 Oct 2024 02:57
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39750

Actions (login required)

View Item
View Item