Risti Marliani, 180210107 (2024) Pengaruh Metode Bermain Menyambung Kata Terhadap Perkembangan Bahasa Reseptif Anak Usia Dini di TK IT Baitusshalihin. Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Bermain Menyambung Kata, Bahasa Reseptif, Anak Usia Dini]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Risti Marliani, 180210107, FTK, PIAUD.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (8MB)
Abstract
Kemampuan bahasa reseptif anak perlu dikembangkan, baik dilakukan oleh orang tua, pendidik dan juga lingkungan. Anak yang memiliki kecerdasan berbahasa tidak akan sulit untuk mendapatkan teman karena ia mudah bergaul dan membangun suasana yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh bermain menyambung kata terhadap perkembangan bahasa reseptif anak pada TKIT Baitusshalihin. Rancangan penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan eksperimen yang dibagi menjadi dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yaitu sebanyak 26 orang anak pada masing-masing kelompok B1 dan B2 siswa TK IT Baitusshalihin. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian bahwa metode bermain menyambung kata terhadap perkembangan bahasa reseptif anak usia dini di TK IT Baitusshalihin berada pada kategori Berkembang Sesuai Harapan (BSH). Sedangkan perkembangan bahasa reseptif anak tanpa menggunakan metode berada pada kategori Mulai Berkembang (MB). Hasil uji hipotesis didapati hasil uji Independent Sampel t-test t-hitung sebesar 15.251 dan t-tabel sebesar 2.056. Karena nilai t-hitung > t-tabel maka dikatakan ada perbedaan rata-rata antara perkembangan bahasa reseptif anak di TK IT Baitussalihin kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Terdapat pengaruh bermain menyambung kata terhadap perkembangan bahasa reseptif anak di TK IT Baitussalihin.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Raudhatul Athfal |
Depositing User: | Risti Marliani Risti |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 02:22 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 02:22 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39960 |