Affina Raudatul Hasanah, 180402098 (2024) Dampak Instagram Terhadap Prokrastinasi Akademik Mahasiswa Bimbingan Konseling Islam Fakultas Dakwah Dan Komunikasi UIN Ar-Raniry. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.
![[thumbnail of Dampak Instagram Terhadap Prokrastinasi Akademik]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Affina Raudatul Hasanah, 180402098, FDK, BKI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Instagram merupakan salah satu aplikasi yang memungkinkan penggunanya mengambil foto atau video, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial. Dengan adanya Instagram, idealnya dapat berdampak positif bagi penggunanya dalam hal berkomunikasi dan bertukar informasi. Namun, kenyataannya penggunaan Instagram yang berlebihan dapat menimbulkan berbagai dampak negatif salah satunya yakni terjadinya perilaku prokrastinasi akademik pada mahasiswa. Oleh karena itu perlu diteliti tentang dampak Instagram terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa. Tujuan penetian ini yaitu untuk mengetahui dampak Instagram terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa dan faktor apa aja penyebab prokrastinasi akademik pada mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Ar- Raniry. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif yang mana hasil dari penelitian dijabarkan dengan menggabarkan hasil pada penelitian. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Peneliti melakukan wawancara kepada 10 mahasiswa Prodi Bimbingan Konseling Islam, dimana 10 mahasiswa yang menjadi responden dibagi menjadi dua kelompok yang aktif menggunkan Instagram dan yang jarang menggunakan Instagram. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan Instagram secara berlebihan berdampak terhadap adanya perilaku prokrastinasi akademik pada mahasiswa dan menjadi salah satu faktor timbulnya perilaku prokrastinasi terhadap mahasiswa Bimbingan dan Konseling Islam di Fakultas dakwah dan Komunikasi UIN Ar-Raniry.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Prokrastinasi akademik, Instagram |
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.2 Dakwah > 2X7.2019 Psikologi Dakwah |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam |
Depositing User: | Affina Raudatul Hasanah Affina |
Date Deposited: | 26 Nov 2024 08:16 |
Last Modified: | 26 Nov 2024 08:16 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40208 |