Legalitas Sewa-Menyewa Kios di Hutan Negara Saree ditinjau menurut Konsep Ijarah ‘Ala Al-Manfa’ah

Zia Ika Fitria, 121309956 (2018) Legalitas Sewa-Menyewa Kios di Hutan Negara Saree ditinjau menurut Konsep Ijarah ‘Ala Al-Manfa’ah. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas Tentang Sewa-Menyewa]
Preview
Text (Membahas Tentang Sewa-Menyewa)
ZIA IKA FITRIA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (783kB) | Preview
[thumbnail of Form B dan Form D.pdf]
Preview
Text
Form B dan Form D.pdf

Download (179kB) | Preview

Abstract

Sewa-menyewa adalah suatu bentuk hubungan kerja sama antara dua pihak, dimana pihak pertama memberikan barangnya untuk disewa oleh pihak kedua dengan jangka waktu tertentu dan biaya sewa yang disepakati bersama sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh hukum syara’. Penelitian ini bertujuan untuk mencari jawaban dari permasalahan pokok, yaitu bagaimana proses penyewaan kios yang berada di atas tanah hutan negara, bagaimana status hukum terhadap sewa-menyewa kios yang berada di hutan negara Saree, bagaimanakah praktik sewa-menyewa kios di hutan negara Saree menurut perspektif ijarah ‘ala al-manfa’ah. Adapun metode penelitian yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan dan metode deskriptif analisis yaitu meneliti fenomena-fenomena yang sebenarnya terjadi di gampong Suka Damai Kecamatan Lembah Seulawah. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa, transaksi sewa-menyewa kios yang dilakukan oleh masyarakat di gampong Suka Damai adalah menyewakan kios yang berada di atas tanah yang bukan miliknya, yaitu menyewakan kios yang berada diatas tanah hutan negara. Praktik sewa-menyewa yang dilakukan oleh masyarakat gampong Suka Damai ini bertentangan dari ketentuan syara’ yang ditetapkan, karena transaksi sewa-menyewa tersebut tergolong kedalam sewa-menyewa yang fasid, yaitu sewa-menyewa yang tidak terpenuhi salah satu syarat ma’qud ‘alaih (objek akad) dan juga bertentangan dengan aturan yang telah ditentukan oleh negara.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr. Tarmizi M. Jakfar, M.Ag 2. Amrullah, S.Hi., LL.M
Uncontrolled Keywords: Sewa-menyewa, di hutan negara, konsep ijarah ‘ala al-manfa’ah
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.2 Mu'amalat > 2X4.223 Sewa Menyewa (Ijarah)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: ZIA IKA FITRIA
Date Deposited: 25 Jun 2018 03:59
Last Modified: 28 Jun 2018 13:40
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/4071

Actions (login required)

View Item
View Item