Analisis Kemampuan Representasi Matematis Ditinjau dari Gaya Belajar Siswa SMP/MTs

Salda Hafisyah, 200205054 (2025) Analisis Kemampuan Representasi Matematis Ditinjau dari Gaya Belajar Siswa SMP/MTs. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Analisis Kemampuan Representasi Matematis Ditinjau  dari Gaya Belajar Siswa SMP/MTs] Text (Analisis Kemampuan Representasi Matematis Ditinjau dari Gaya Belajar Siswa SMP/MTs)
SKRIPSI SALDA HAFISYAH 200205054.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Kemampuan representasi matematis sangat penting bagi siswa dalam menyelesaikan permasalahan matematika. Namun, siswa sering menghadapi kesulitan dalam mengomunikasikan kemampuan tersebut. Salah satu faktor yang memengaruhi kemampuan representasi adalah gaya belajar siswa yang meliputi visual, auditori, dan kinestetik. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan representasi matematis siswa SMP/MTs ditinjau dari gaya belajar mereka. Pendekatan deskriptif kualitatif digunakan dalam penelitian ini dengan melibatkan 9 siswa kelas VII MTs Negeri 3 Banda Aceh sebagai subjek penelitian. Data dikumpulkan melalui angket gaya belajar, tes tertulis, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa dengan gaya belajar visual mampu menjawab soal representasi visual dan simbolik dengan baik, tetapi kesulitan dalam menjawab soal representasi verbal. Siswa dengan gaya belajar auditori mampu menjawab soal representasi simbolik, visual, dan verbal dengan baik. Sementara itu, siswa dengan gaya belajar kinestetik mampu menjawab soal representasi simbolik dengan baik, tetapi mengalami kesulitan dalam menjawab soal representasi visual dan verbal.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 510 Mathematics (Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Salda Hafisyah
Date Deposited: 17 Jan 2025 07:32
Last Modified: 17 Jan 2025 07:32
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41786

Actions (login required)

View Item
View Item