Wahna Nurianda, 200901058 (2025) Hubungan Minat Baca Dengan Kreativitas Pada Siswa SMAN 1 Takengon Aceh Tengah. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.
![[thumbnail of Minat Baca, Kreativitas, Siswa]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Wahna Nurianda, 200901058, FPSI, PSI, 0882015209529.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (13MB)
Abstract
Minat baca kini sudah mulai menurun karena perkembangan zaman dan menyebabkan menurunnya kreativitas pada remaja, pendidikan yang seharusnya mampu mengembangkan kreativitas, justru mengantarkan pada menurunnya kreativitas yang dimiliki oleh individu yang dikarenakan kurangnya minat membaca pada anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara minat baca dengan kreativitas pada siswa SMAN 1 Takengon. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode korelasional. Alat ukur pada penelitian ini yaitu menggunakan skala kreativitas dan skala minat baca. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMAN 1 Takengon yang sejumlah 836 siswa dengan sampel sejumlah 200 siswa yang menggunakan teknik probabilitas sampling. Analisis data dilakukan dengan teknik korelasi rho Spearman. Hasil penelitian menunjukkan nilai koefisien korelasi spearman sebesar 0,902 dengan nilai (p) = 0,000 yang menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara minat baca dengan kreativitas pada siswa SMAN 1 Takengon, artinya semakin tinggi minat baca maka semakin tinggi kreativitas begitu pula sebaliknya semakin rendah minat baca maka semakin rendah kreativitas yang dialami oleh siswa SMAN 1 Takengon
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) 200 Religion (Agama) > 297 Islam |
Divisions: | Fakultas Psikologi > S1 Psikologi |
Depositing User: | Wahna Nurianda Wahnan |
Date Deposited: | 17 Jan 2025 07:24 |
Last Modified: | 17 Jan 2025 07:24 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41852 |