Nisa Urrahmi, 190213062 (2025) Penggunaan Teknik Self Talk untuk Mengatasi Sifat Pesimis Siswa di SMK Negeri 1 Al-Mubarkeya Ingin Jaya Aceh Besar. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.
![[thumbnail of Penggunaan Teknik Self Talk untuk Mengatasi Sifat Pesimis]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
NISA URRAHMI, SKRIPSI FTK, BK , 081264280019.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (7MB)
Abstract
Siswa yang mengalami pesimis cenderung tidak memiliki keyakinan atas kemampuan dirinya sendiri, sehingga muncul pikiran negatif. Pikiran negatif tersebut muncul karena merasa diri tidak mampu melakukan sesuatu dengan baik sehingga merasa putus asa dan cenderung tidak mau melakukan apapun dari pada di salahkan. Seperti yang terjadi di SMK Negeri 1 Al-Mubarkeya Ingin Jaya, masih ada siswa yang berpikir negatif atau irasional terhadap kemampuan diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan teknik self talk dapat mengatasi sifat pesimis siswa di SMK Negeri 1 Al-Mubarkeya Ingin Jaya Aceh Besar. Penelitian kuantitatif ini menggunakan desain one group pretest-postest dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel populasi dikarenakan jumlah populasi hanya sebanyak 19 siswa dari kelas XI Tata Busana. Hasil penelitian menunjukkan penggunaan teknik self talk dapat mengatasi sifat pesimis siswa kelas XI dari kategori tinggi sebelum diterapkan teknik self talk menjadi kategori sedang dan rendah sesudah penerapan teknik self talk. Hal ini diperkuat dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05 dan nilai thitung 33,67 > ttabel 2,015. Maka dapat disimpulkan penggunaan teknik self talk dapat mengatasi sifat pesimis siswa di SMK Negeri 1 Al-Mubarkeya Ingin Jaya Aceh Besar.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial > 302.4 Interaksi sosial antar kelompok |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Nisa Urrahmi Nisa |
Date Deposited: | 17 Jan 2025 07:35 |
Last Modified: | 17 Jan 2025 07:35 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41934 |