Nadia Zahara Putri, 200401091 (2025) Representasi Universitas Islam Negeri Ar-Raniry dan Persepsi Calon Mahasiswa Melalui Film Tading Alas. Other thesis, UIN Ar-Raniry.
![[thumbnail of Representasi dan persepsi calon mahasiswa Uin Ar-Raniry melalui FIlm Tading Alas]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi Nadia Zahara Putri (200401091) (1) BAB COVER.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (597kB)
![[thumbnail of Representasi dan persepsi calon mahasiswa Uin Ar-Raniry melalui FIlm Tading Alas]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi Nadia Zahara Putri (200401091) (1) SKRIPSI FULL.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Memilih perguruan tinggi merupakan langkah yang krusial dalam perjalanan pendidikan seseorang. Pertumbuhan pesat media sosial dan platform berbagi video memberikan kesempatan bagi universitas untuk meraih audiens yang lebih luas. Universitas Islam Negeri Ar-raniry sebagai lembaga pendidikan tinggi mengikuti arus modernisasi promosi. Salah satu permasalahan utama yang sering dihadapi oleh mahasiswa di UIN Ar-raniry adalah proses kelulusan yang dianggap lebih sulit dibandingkan dengan universitas lainnya. Hal ini kemudian menimbulkan persepsi di kalangan masyarakat bahwa UIN Ar-raniry adalah institusi yang mudah untuk dimasuki, tetapi sulit untuk diselesaikan atau dilalui dengan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui representasi Universitas Islam Negeri Ar-Raniry dalam film Tading Alas dan mengetahui persepsi calon mahasiswa terhadap Universitas Islam Negeri Ar-raniry setelah menonton film Tading Alas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif untuk memahami fenomena secara mendalam melalui wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Penelitian ini dilakukan di Universitais Islam Negeri Ar-raniry Banda Aceh, dengan melibatkan pihak yaitu dari kru film tading alas yaitu produser film dengan penulis naskahnya. Data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi Data primer dari sumber utama yang berkaitan dengan pengaruh film Tading Alas, dan data sekunder yaitu informan yang terdiri dari 7 orang responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa film Tading Alas merepresentasikan UIN Ar-Raniry sebagai institusi pendidikan tinggi Islam modern yang mengintegrasikan nilai religius, intelektual, dan sosial. Dalam konteks teori komunikasi kultivasi, film ini membentuk realitas simbolik yang ideal tentang kampus. Persepsi calon mahasiswa terhadap UIN Ar-Raniry setelah menonton film ini cenderung positif, dengan pandangan bahwa kampus ini mampu memenuhi kebutuhan pendidikan Islam yang modern dan relevan. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa film dapat menjadi media efektif dalam membangun citra positif institusi pendidikan. Namun, kesesuaian antara representasi dalam film dan kenyataan di lapangan perlu diperkuat untuk mengelola ekspektasi calon mahasiswa dengan lebih baik.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 380 Commerce, Communications, Transportation (Perdagangan, Komunikasi, Transportasi) 600 Technology (Applied Sciences) 700 Arts and Recreation > 770 Photography, Computer Arts, Film, Video (Fotografi, Seni komputer, Film, Video) 800 Literature (Sastra) > 808 Retorika dan Kumpulan teks Sastra lebih dari satu sastra |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Nadia Zahara Putri |
Date Deposited: | 17 Jan 2025 08:10 |
Last Modified: | 17 Jan 2025 08:10 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/42187 |