Penerapan Pembelajaran Berbasis Praktikum terhadap Keterampilan Proses Sains Siswa pada Sub Materi Enzim di Kelas XII Mas Darul Aitami Aceh Selatan

Indah Fakinah A.R, 140207136 (2018) Penerapan Pembelajaran Berbasis Praktikum terhadap Keterampilan Proses Sains Siswa pada Sub Materi Enzim di Kelas XII Mas Darul Aitami Aceh Selatan. Skripsi thesis, UIN Ar- Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Metode Pembelajaran]
Preview
Text (Membahas tentang Metode Pembelajaran)
Indah Fakinah A.R.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Form B dan Form D.pdf]
Preview
Text
Form B dan Form D.pdf

Download (180kB) | Preview

Abstract

Keterampilan proses sains dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Biologi di MAS Darul Aitami Aceh Selatan masih kurang. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kurangnya menerapkan praktikum dan keterbatasan media. Salah satu upaya untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan menerapkan pembelajaran berbasis praktikum. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui keterampilan proses sains dan hasil belajar siswa MAS Darul Aitami dengan penerapan pembelajaran berbasis praktikum pada sub materi enzim. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu Pre Eksperimen dengan bentuk desain One Group Pre-test-post-test. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII MAS Darul Aitami, sedangkan sampel penelitian adalah kelas XII IPA yang terdiri dari 34 siswa dengan menggunakan teknik total sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan observasi untuk mengamati keterampilan proses sains siswa dan tes untuk mengetahui hasil belajar siswa. Hasil observasi keterampilan proses sains siswa pada pertemuan pertama 71,43% yang tergolong katagori baik dan mengalami peningkatan pada pertemuan kedua 76,78% dengan tergolong katagori baik. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari nilai rata-rata pre test yaitu 53,12 dan nilai rata-rata post test yaitu 71,56. Hasil pengujian hipotesis diperoleh nilai t hitung ≥ t tabel (t hitung = 5,786 ≥ ttabel = 2,040) sehingga Ho ditolak dan H diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran berbasis praktikum pada keterampilan proses sains siswa tergolong baik dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada sub materi enzim di kelas XII MAS Darul Aitami Aceh Selatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Eva Nauli Taib, M.Pd, 2. Elita Agustina, M.Si,
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Berbasis Praktikum, Keterampilan Proses Sains, dan Hasil Belajar
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Indah Fakinah A.R
Date Deposited: 10 Aug 2018 08:16
Last Modified: 10 Aug 2018 08:16
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/4485

Actions (login required)

View Item
View Item