Penggunaan Media Realia terhadap Peningkatan Ketuntasan Hasil Belajar Siswa pada Subtema Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan Rumahku di Kelas IV MIN Mesjid Raya Banda Aceh

Muzakir, 201223439 (2017) Penggunaan Media Realia terhadap Peningkatan Ketuntasan Hasil Belajar Siswa pada Subtema Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan Rumahku di Kelas IV MIN Mesjid Raya Banda Aceh. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Media Realia]
Preview
Text (Membahas tentang Media Realia)
Muzakir.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB) | Preview

Abstract

Proses pembelajaran yang dilaksanakan di MIN Mesjid Raya Banda Aceh, guru lebih menitikberatkan pada implementasi gambar dibuku paket dan tidak pernah menggunakan media langsung kepada siswa. Akan tetapi keberhasilan dalam proses belajar-mengajar sangat dipengaruhi oleh media pembelajaran yang digunakan guru di sekolah. Salah satu media yang dapat digunakan dalam pembelajaran IPA adalah media realia, media realia adalah media nyata yang penyampaian informasi berupa benda atau obyek yang sebenarnya. Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mengetahui penggunaan media realia terhadap aktivitas belajar siswa pada pembelajaran subtema hewan dan tumbuhan di lingkungan rumahku di kelas IVa MIN Mesjid Raya Banda Aceh, 2) Untuk mengetahui penggunaan media realia terhadap aktivitas mengajar guru pada pembelajaran subtema hewan dan tumbuhan di lingkungan rumahku di kelas IVa MIN Mesjid Raya Banda Aceh, 3) Untuk mengetahui penggunaan media realia terhadap peningkatan ketuntasan hasil belajar siswa pada pembelajaran subtema hewan dan tumbuhan di lingkungan rumahku di kelas IVa MIN Mesjid Raya Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Untuk mendapatkan hasil penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu rancangan, pelaksanaan penelitian, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IVa MIN Mesjid Raya Banda Aceh dengan jumlah siswa 45 siswa. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui lembar observasi aktivitas guru dan aktivitas siswa serta tes. Sedangkan teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan persentase (%). Setelah dilakukan penelitian maka diketahui bahwa aktivitas siswa pada siklus I masih dalam kategori baik dengan nilai 68,57% menjadi 84,28% pada siklus II dengan kategori baik sekali. Aktivitas guru pada siklus I dengan nilai persentase 66.66% dengan kategori baik, meningkat menjadi 84,44% pada siklus ke II dengan kategori baik sekali. Sedangkan hasil belajar siswa pada pembelajaran subtema hewan dan tumbuhan di lingkungan rumahku di kelas IVa MIN Mesjid Raya Banda Aceh dapat dilihat dari hasil tes siswa. Pada siklus I 29 siswa yang tuntas 64,44% dan 16 siswa 35,56% tidak tuntas. Sedangkan siklus ke II mengalami peningkatan, 36 siswa 80% tuntas dan 9 siswa 20% tidak tuntas. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa penggunaan media realia dapat meningkatkan ketuntasan hasil belajar siswa di kelas IVa MIN Mesjid Raya Banda Aceh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Wati Oviana, M.Pd; NIP. 198110182007102003; 2.Suhelayanti, M.Pd.I; NIP. 197907162007102002
Uncontrolled Keywords: Media Realia, Hasil Belajar siswa
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr Muzakir M. Yatim
Date Deposited: 12 Sep 2017 05:11
Last Modified: 12 Sep 2017 05:11
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/639

Actions (login required)

View Item
View Item