Model Kooperatif Tipe Group Investigation pada Pembelajaran IPA untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV MIN 26 Aceh Besar

Fauziah, 140209123 (2019) Model Kooperatif Tipe Group Investigation pada Pembelajaran IPA untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV MIN 26 Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang Model  Kooperatif Tipe Group Investigation]
Preview
Text (Membahas tentang Model Kooperatif Tipe Group Investigation)
Fauziah.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Membahas tentang Model Kooperatif Tipe Group Investigation]
Preview
Text (Membahas tentang Model Kooperatif Tipe Group Investigation)
Form B dan Form D.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran di sekolah masih rendah terhadap hasil belajar siswa. Rendahnya hasil belajar siswa menunjukkan masih terdapat kekurangan pada kegiatan pembelajaran, seperti guru kurang tepat dalam memilih model pembelajaran sesuai dengan materi, sering tidak melakukan percobaan untuk materi yang sederhana sehingga siswa tidak dapat membuktikan konsep dengan nyata karena siswa tidak melihat langsung contoh yang diberikan guru. Hal ini menyebabkan siswa merasa jenuh dan kurang memiliki minat untuk belajar. Seorang guru dalam mengajar selain menguasai bahan juga dituntut dapat mengajar dengan model-model pembelajaran yang bervariasi sesuai dengan materi yang diajarkan. Salah satu yang dapat digunakan dalam pembelajaran IPA adalah model kooperatif tipe Group Investigation, karena dengan model ini siswa dilatih untuk berfikir kritis dan dapat membuktikan kebenaran dari teori yang dipelajari secara nyata sehingga dengan demikian siswa akan mencapai hasil belajar yang maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas. Data diperoleh dari hasil Observasi, LKPD dan Soal post tes. Adapun prosedur pengumpulan data adalah melalui observasi aktivitas guru, aktivitas siswa, dan tes. Sedangkan tehnik analisis data, peneliti menggunakan presentase sesuai dengan kriteria keberhasilan yang telah ditentukan. Penelitian ini terdiri dari dua siklus. Berdasarkan hasil analisis data hasil penelitian didapatkan bahwa dari lembar observasi aktivitas guru pada siklus I (75%) termasuk dalam kategori baik, dan pada siklus II kemampuan guru terus meningkat menjadi (88%) yaitu dalam kategori baik sekali. Hasil observasi aktivitas siswa pada siklus I (73%) dalam kategori baik, dan pada siklus II terjadi peningkatan secara klasikal yaitu (89%) termasuk dalam kategori baik sekali. Hasil belajar siswa pada siklus I nilai rata-rata diperoleh sebanyak 75% termasuk kategori baik, pada siklus II nilai rata-rata sudah mengalami peningkatan menjadi 87% termasuk kategori baik sekali. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model kooperatif tipe Group Investigation pada pembelajaran IPA untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV MIN 26 Aceh Besar sudah tercapai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Mawardi, S.Ag., M.Pd 2. Daniah, S.Si., M.Pd
Uncontrolled Keywords: Model Kooperatif Tipe Group Investigation, Hasil Belajar Siswa
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Fauziah Budiman
Date Deposited: 12 Apr 2019 03:21
Last Modified: 12 Apr 2019 03:21
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/6645

Actions (login required)

View Item
View Item