Dampak Pengembangan Objek Wisata Halal Terhadap Kehidupan Sosial Dan Pendapatan Pedagang Di Kapal PLTD Apung Kota Banda Aceh Tahun 2015-2017

Wazni Felyana, 140602094 (2019) Dampak Pengembangan Objek Wisata Halal Terhadap Kehidupan Sosial Dan Pendapatan Pedagang Di Kapal PLTD Apung Kota Banda Aceh Tahun 2015-2017. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Dampak Pengembangan Objek Wisata Halal Terhadap Kehidupan Sosial dan Pendapatan Pedagang di Kapal PLTD Apung Kota Banda Aceh Tahun 2015-2017]
Preview
Text (Dampak Pengembangan Objek Wisata Halal Terhadap Kehidupan Sosial dan Pendapatan Pedagang di Kapal PLTD Apung Kota Banda Aceh Tahun 2015-2017)
WAZNI FELYANA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kapal PLTD Apung sebelumnya berada jauh dari pelabuhan Ulee Lheue Kota Banda Aceh. Namun, setelah terjadinya Tsunami kapal tersebut terbawa ke daratan sampai ke Gampong Punge Blang Cut Kec. Jaya Baru Kota Banda Aceh. Hikmah dibalik terjadinya Tsunami, masyarakat menyadari betapa besarnya kekuasaan Allah yang tidak terpikirkan oleh logika ketika melihat keberadaan Kapal PLTD Apung dan semakin meningkatnya rasa kebersamaan antar sesama masyarakat. Selain itu, dibalik musibah Tsunami Kapal PLTD Apung juga menjadi icon pariwisata Kota Banda Aceh dan menyebabkan beberapa usaha tumbuh dan berkembang disekitar lokasi. Sehingga penelitian ini dilakukan untuk menganalisis keberadaan objek wisata halal terhadap pendapatan dan kehidupan sosial para pedagang yang berada dikawasan Kapal PLTD Apung selama tahun 2015-2017. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan objek wisata halal Kapal PLTD Apung di Kota Banda Aceh tahun 2015-2017 terus mengalami kemajuan, perbaharuan dan peningkatan. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa objek wisata Kapal PLTD Apung memberi dampak positif terhadap kehidupan sosial antar pedagang.

Kata Kunci : Wisata Halal, Pendapatan, Kehidupan Sosial

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: pembimbing 1. Dr. Zaki Fuad, M.Ag 2. Dara Amanatillah, M.Sc., Fin
Uncontrolled Keywords: curriculum, KTSP dan K13
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Wazni Felyana Wazni
Date Deposited: 06 Aug 2019 03:51
Last Modified: 06 Aug 2019 03:51
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/9457

Actions (login required)

View Item
View Item