Swadaya Masyarakat dalam Pembangunan Gampong Aweek Kecamatan Kota Jantho Kabupaten Aceh Besar

Syarifuddin, 440905820 (2016) Swadaya Masyarakat dalam Pembangunan Gampong Aweek Kecamatan Kota Jantho Kabupaten Aceh Besar. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of SWADAYA MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN]
Preview
Text (SWADAYA MASYARAKAT DALAM PEMBANGUNAN)
SKRIPSI SYARIFUDDIN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

Swadaya merupakan kekuatan atau tenaga sendiri yang dimiliki oleh suatu masyarakat sehingga mampu menghasilkan sesuatu dari masyarakat itu sendiri dan mampu mengelolanya dengan mandiri.
Penelitian ini berkaitan tentang swadaya masyarakat dalam pembangunan Gampong Aweek Kecamatan Kota Jantho Kabupaten Aceh Besar. Bentuk swadaya masyarakat yang menjadi perhatian disini adalah bidang pembangunan, bidang ekonomi (pertanian dan perkebunan), bidang kesehatan, lingkungan dan bisang sosial. Secara sederhana tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk swadaya masyarakat dalam pembangunan gampong Aweek serta faktor pendukung dan penghambatnya.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, karena dilakukan pada kondisi yang natural yaitu menggambarkan keadaan yang sesunggunya di berbagai kegiatan masyarakat gampong Aweek Kecamatan Jantho Kabupaten Aceh Besar. Metode pengumpulan data dengan wawancara dan dokumentasi. Peneliti juga melakukan observasi langsung, agar data yang terkumpul lebih akurat. Peneliti menganalisis secara individual dengan jumlah informan 20 orang, yang terdiri dari Geuchik, Aparatur Gampong dan masyarakat umum.
Hasil yang peneliti peroleh, bahwa swadaya masyarakat di Gampong Aweek, diperankan langsung oleh Geuchik, Aparatur desa dan masyarakat umum, peran-peran tersebut menjadi dasar terciptanya swadaya masyarakat yang kuat dan terorganisir dengan baik disemua bidang dan kegiatan. Swadaya masyarakat Gampong Aweek, terbagi menjadi 5 macam bidang, yaitu Pembangunan, Pertanian/Perkebunan, Kesehatan, Lingkungan dan Sosial. Dari kelima sub bidang tersebut yang paling menonjol adalah swadaya masyarakat pada bidang sosial dan lingkungan. faktor pendukung dan Faktor penghambat pembangunan digampong Aweek, faktor pendukungnya sudah sangat maksimal. Sehingga potensi yang dimiliki dapat merealisasi kegiatan-kegiatn pembangunan melalui swadaya masyarakat. Sedangkan faktor penghambatnya sangat memprihatinkan. Yang menarik dari penelitian ini rata-rata faktor penghambat dalam pembangunan gampong bersumber dari pemerintah, atau dengan kata lain pemerintah tidak mendukung fasilitas yang dibutuhkan masyarakat.

Kata kunci: swadaya masyarakat, pembangunan, desa swadaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : 1. Drs. M. Jakfar Puteh, M.Pd 2. Zamzami M.Kesos
Uncontrolled Keywords: Mengenai Swadaya Masyarakat Pembangunan Gampong
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi)
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 360 Social Problems and Services (Permasalahan dan Kesejahteraan Sosial)
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Syarifuddin 440905820
Date Deposited: 03 Oct 2017 07:35
Last Modified: 18 Mar 2018 14:34
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/974

Actions (login required)

View Item
View Item