Preferensi Makan Burung Rangkong Badak (Buceros Rhinoceros) Di Tahura Pocut Meurah Intan Provinsi Aceh Sebagai Referensi Mata Kuliah Ornitologi

Andika Rahman, 140207162 (2019) Preferensi Makan Burung Rangkong Badak (Buceros Rhinoceros) Di Tahura Pocut Meurah Intan Provinsi Aceh Sebagai Referensi Mata Kuliah Ornitologi. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Preferensi Makan Burung Rangkong Badak (Buceros Rhinoceros) Di Tahura Pocut Meurah Intan Provinsi Aceh Sebagai Referensi Mata Kuliah Ornitologi]
Preview
Text (Preferensi Makan Burung Rangkong Badak (Buceros Rhinoceros) Di Tahura Pocut Meurah Intan Provinsi Aceh Sebagai Referensi Mata Kuliah Ornitologi)
PDF GABUNG - ANDIKA RAHMAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (12MB) | Preview

Abstract

Preferensi makan burung rangkong badak (Buceros rhinoceros) dipelajari dalam mata kuliah ornitologi, namun belum berjalan dengan maksimal, karena referensi tentang preferensi makan burung rangkong badak masih minim terdapat di Program Studi Pendidikan Biologi. Tujuan penelitian untuk memberikan informasi tentang preferensi makan burung rangkong badak dan keberadaan pohon tempat bersarang burung rangkong badak di Kawasan Tahura Pocut Meurah Intan. Bentuk hasil penelitian ini berupa buku saku sebagai referensi mata kuliah ornitologi. Penelitian dilaksanakan pada bulan September-Oktober 2018 dengan menggunakan metode survey eksploratif. Titik penelitian ditentukan dengan metode purposive sampling. Penelitian dilakukan di Kawasaan Ekosistem Tahura Pocut Meurah Intan Provinsi Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecenderungan pohon pakan yang dipilih oleh burung rangkong badak sebanyak 9 spesies pohon dari 3 famili. Pohon tersebut yaitu pohon beringin (Ficus benjamina), ara hutan (Ficus fistulosa), gondangan (Ficus variegata), luwingan (Ficus hispida), empanai (Ficus altassima), ndalai (Ficus ampelas), walen (Ficus virens), medang (Litsea sp), rambung (Baccaurea sp). Jenis pohon sarang burung rangkong badak terdapat pada pohon beringin (Ficus benjamina) dan pohon gondangan (Ficus variegata). Persentase dari 3 famili pohon pakan dan pohon sarang burung rangkong badak di Kawasan Tahura Pocut Meurah Intan yaitu famili Moraceae dengan 83 %, Euphorbiaceae 12 % dan Phyllanthaceae 5 %.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: pembimbing 1.Samsul Kamal, S.Pd., M.Pd 2.Eva Nauli Taib, S.Pd., M.Pd
Uncontrolled Keywords: Preferensi makan, Burung rangkong badak (Buceros rhinoceros), Tahura Pocut Meurah Intan.
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat) > 577 Ekologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Biologi
Depositing User: Andika Rahman Andika
Date Deposited: 16 Sep 2019 02:49
Last Modified: 16 Sep 2019 02:49
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/9918

Actions (login required)

View Item
View Item