Kaisa Zakia, 210705101 (2025) Pengembangan Sistem Informasi Penyesuaian Uang Kuliah Tunggal Tahfidz di UIN Ar-Raniry Banda Aceh dengan Metode Waterfall. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
KAISA_ZAKIA_210705101.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
KAISA_ZAKIA_210705101.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (1MB)
Abstract
Penyesuaian Uang Kuliah Tunggal Tahfidz di UIN Ar-Raniry Banda Aceh merupakan program apresiasi bagi mahasiswa penghafal Al-Qur’an yang bertujuan meringankan beban biaya pendidikan. Selama ini, proses pengajuan dilakukan secara manual melalui Google Form, yang menyebabkan kendala dalam integrasi data, pelacakan riwayat, dan efisiensi administrasi. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem informasi penyesuaian UKT berbasis web yang dinamakan SIPUKTA (Sistem Penyesuaian UKT Tahfidz). Sistem ini dikembangkan menggunakan metode Waterfall, dengan tahapan analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, dan pengujian. Framework yang digunakan adalah Laravel, dan sistem dirancang untuk mendukung fitur pendaftaran mandiri mahasiswa, penilaian hafalan oleh penguji, serta pencetakan kartu ujian secara otomatis. Hasil pengujian menggunakan metode black box menunjukkan bahwa semua fungsi sistem berjalan dengan baik sesuai kebutuhan pengguna. Dengan hadirnya SIPUKTA, proses penyesuaian UKT diharapkan menjadi lebih efisien, terstruktur, dan transparan bagi seluruh pihak yang terlibat.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | 000 Computer Science, Information and System > 005 Computer Programming, Program & Data |
| Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknologi Informasi |
| Depositing User: | Kaisa Zakia |
| Date Deposited: | 26 Aug 2025 04:12 |
| Last Modified: | 26 Aug 2025 04:16 |
| URI: | http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/46335 |
