Pengaruh Pendidikan dan Produktivitas Padi Terhadap Tingkat Kemiskinan di Provinsi Aceh Tahun 2010-2024

Nur Khalis, 210604017 (2025) Pengaruh Pendidikan dan Produktivitas Padi Terhadap Tingkat Kemiskinan di Provinsi Aceh Tahun 2010-2024. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang pendidikan,produktivitas padi dan kemiskinan] Text (Membahas tentang pendidikan,produktivitas padi dan kemiskinan)
Skripsi Nur Khalis Full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)
[thumbnail of Membahas tentang pendidikan,produktivitas padi dan kemiskinan] Text (Membahas tentang pendidikan,produktivitas padi dan kemiskinan)
Skripsi Nur Khalis Cover-Bab 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis bagaimana pengaruh pendidikan dan produktivitas padi terhadap tingkat kemiskinan di Provinsi Aceh tahun 2010-2024. Kemiskinan merupakan permasalahan multidimensi yang masih menjadi tantangan utama di Provinsi Aceh. Salah satu faktor yang diyakini memiliki kontribusi dalam menurunkan kemiskinan adalah pendidikan dan produktivitas padi. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berupa data panel dari tahun 2010-2024 yang bersumber dari BPS Provinsi Aceh dan metode analisis data yang digunakan yaitu regresi data panel dengan pendekatan Random Effect Model. Temuan penelitian ini mengindikasikan bahwa kenaikan rata-rata lama sekolah dapat menurunkan kemiskinan di Provinsi Aceh, sementara produktivitas padi berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap kemiskinan di Provinsi Aceh. Secara simultan tingkat pendidikan dan produktivitas padi berpengaruh signifikan terhadap kemiskinan di Provinsi Aceh. Temuan ini memperkuat pentingnya peningkatan kualitas pendidikan sebagai strategi utama dalam pengentasan kemiskinan, serta perlunya penguatan produktivitas pertanian yang lebih efektif melalui kebijakan pembangunan yang berkelanjutan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Technology (Applied Sciences) > 630 Agriculture and Related Technologies (Pertanian dan Teknologi yang Berkaitan)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Nur Khalis
Date Deposited: 24 Jul 2025 07:16
Last Modified: 24 Jul 2025 07:16
URI: http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/46562

Actions (login required)

View Item
View Item